
Singkawang, Kalbar – TransTV45.com || Dalam rangka menyambut bulan Suci Ramadhan 1447 H, Pemerintah Kota Singkawang melalui Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) bekerja sama dengan Dewan Pengurus Daerah Majelis Adat Budaya Melayu (DPD-MABM) Kota Singkawang akan mengadakan kegiatan Lomba Berlarak dan Khataman Al-Qur’an. Kegiatan ini akan dilaksanakan pada tanggal 10-11 Februari 2026.
Lomba ini terdiri dari prosesi Berlarak Khataman sesuai dengan adat budaya Melayu yang Islami, dilanjutkan dengan Lomba Khataman Al-Qur’an yang diikuti oleh siswa-siswi Sekolah Menengah Pertama dan Madrasah Tsanawiyah se-Kota Singkawang. Kegiatan ini diharapkan dapat meningkatkan semangat keagamaan dan kebudayaan masyarakat Kota Singkawang.
Kepala Disdikbud Kota Singkawang, H. Asmadi, S.Pd.,M.Si., mengatakan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk meningkatkan dan menanamkan kepada siswa bahwa bulan Ramadhan adalah bulan Al-Qur’an untuk memotivasi mereka membaca Al-Qur’an. “Kegiatan lomba Berlarak dan Khataman Al-Qur’an ini bertujuan untuk meningkatkan dan menanamkan kepada siswa bahwa bulan Ramadhan juga adalah bulannya Qur’an untuk memotivasi mereka membaca Al-Qur’an,” tambah Asmadi.
Asmadi juga mengajak masyarakat untuk mendukung serta menyukseskan kegiatan ini. “Kegiatan ini perlu kita dukung, selain nuansa Religius juga semangat Religius juga ada upaya-upaya untuk melestarikan dan mempertahankan budaya Berlarak Khataman Al-Qur’an kita yang islami,” imbuhnya.
Rute kegiatan Berlarak Khataman Al-Qur’an ini akan dimulai dari Masjid Raya Singkawang, jalan Yos Sudarso sampai dengan Rumah Adat Melayu Balai Serumpun. Asmadi berharap kegiatan ini dapat menjadi momentum untuk meningkatkan kebersamaan dan toleransi di Kota Singkawang.
” Mari kita sukseskan Marhaban ya Ramadhan, apa lagi kegiatan bulan Ramadhan tahun ini bertepatan dengan pelaksanaan Tahun Baru Imlek, mari kita sebagai warga masyarakat Kota Singkawang untuk memeriahkan bersama dengan semangat Toleransi yang sudah sangat luar biasa, moment kebersamaan ini sama-sama kita merayakannya, menata kota kita secara bersama menciptakan kedamaian, keharmonisan kekeluargaan dalam rumah besar Kota Singkawang yang kita cintai dan kita banggakan ini,” ujar Asmadi.||Jurnalis:Mustafa.
(Editor: Suparman)





