Pemalang-TransTV45.com|| Warga Desa Jebed Utara Kecamatan Taman Kabupaten Pemalang, sebanyak 683 mengantri di balai desa untuk menerima beras dari Dinas Sosial Pemalang 10 kilogram, pada 11-10-2023.
Hadir Babinsa dan Babinkamtibmas Taman dan sebanyak 683 warga Desa Jebed Utara yang dapat undangan.
Warga duduk di kursi yang tersedia dengan jarak satu meter. Waktu namanya dipanggil, wajah mereka berbinar-binar kemudian menyerahkan undangan, tandatangan, difoto oleh petugas dan menerima beras layak konsumsi 10 kilogram.
Satu diantara warga penerima beras, Turiah Rt 01 Rw 05 menyampaikan bahwa beras 10 kilogram ini akan langsung dimasak.
“Keleresan angsal wos, langsung badhe kula masak, akhire kula boten usah utang-utang, (Red: kebetulan dapat beras, langsung akan dimasak, akhirnya saya tidak jadi hutang,” ujarnya.
Dalam kesempatan yang sama, Kasi Kesejahteraan Desa Jebed Utara, Abdullah menyampaikan bahwa warga yang dapat undangan namanya sudah tertera di Kantor Dinas Sosial, bahkan sudah ada barkotnya.
“Sebanyak 683 warga yang dapat bantuan beras, telah diseleksi tergolong warga yang miskin dan layak dapat bantuan. Harapan kami agar warga yang miskin meningkat ekonominya untuk waktu yang akan datang,” ungkapnya.
Karena warga yang datang satu-satu maka pelaksanaanpembagian beras di balai desa berlangsung tertib sampai pukul 15.00 WIB.
Kustajianto