Walikota Bitung IR. Maurits Mantiri, M.M; Siap Pengadaan Beras murah Untuk warga Kota Bitung

Daerah347 Dilihat

Sulut-TransTV45.com||Walikota Bitung IR.Maurits Mantiri, M.M; siap pengadaan beras murah untuk masyarakat kota bitung, hal ini disampaikan Pak walikota dalam sambutan duka pada sabtu kemarin.Menurut Pak Walikota, pada saat ini harga beras terus naik hingga mencapai Rp. 15.000/Kg. dan ini sangat memberatkan masyarakat kota bitung yang lebih khusus Masyarakat kurang mampu. Olehnya pemerintah kota Bitung dalam waktu dekat akan mengadakan pengadaan beras murah, untuk membantu Masyarakat kota Bitung yang berjumlah kurang lebih 70 ribu KK.

Beras yang nantinya disediakan Pemerintah kota Bitung dengan harga Rp. 10.000/kg.dan setiap keluarga hanya boleh dapat 20 kg agar semua bisa mendapatkannya, karena semua telah dihitung lewat Dinas perdagangan kota Bitung. Ditambahkan juga oleh Walikota bitung bahwa untuk pengadaan beras murah, semua warga Kota Bitung boleh membelihnya baik ASN, TNI,Polri bisa membelinya yang terpenting satu KK hanya boleh 20 kg. dan anggaran yang dipakai adalah APBD kota Bitung yang berkisar kurang lebih 4 miliar.

Bukan hanya beras saja, jika perlu kalau rica atau cabe harga melambung tinggi, pemerintah Kota Bitung juga akan melakukan operasi pasar, yang semuanya bertujuan untuk membantu masyarakat dalam massa sulit akan kebutuhan yang dibutuhkan,ucap Walikota.

Disisi lain, Walikota Bitung IR.Maurits Mantiri, M.M; juga mengingatkan untuk seluruh  Masyarakat Kota Bitung bahwa, dalam memasuki tahun politik Masyarakat diharapkan selalu utamakan rasa persaudaraan ,menjaga kota bitung supaya tetap aman damai dan nyaman. Karena Kota Bitung milik torang samua olehnya kita harus jaga Kota ini agar tetap maju kedepan dan menjadi kota kebanggaan di sulawesi utara.

MDR

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *