PSHT Cabang Kampar Akan Awasi Anggotanya Agar Tidak Terpapar Paham Radikal Dan Intoleransi

Berita, Daerah455 Dilihat

Kampar Riau, TransTV45.com ||Bertempat di Padepokan Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Kampar Desa Pancuran Gading Kec. Tapung Kab. Kampar, Ketua PSHT Cabang Kampar Edi Bambang Purnomo beserta beberapa pengurus lainnya dalam rangka persiapan menyambut turnamen Pencak Silat PSHT Cup se-Prov. Riau menyampaikan pernyataannya bahwa “PSHT Cabang Kampar mendukung Pemilu tahun 2024 yang damai serta menciptakan Sitkamtibmas yang aman dan kondusif”.

Edi Bambang Purnomo juga menyampaikan bahwa PSHT merupakan ormas yang tidak berpolitik praktis, hal ini untuk menghindari adanya gesekan antar anggota PSHT yang dapat menimbulkan perpecahan. Pilihan politik itu merupakan pilihan pribadi masing-masing anggota PSHT.

Edi Bambang Purnomo selaku Ketua Cabang PSHT Kampar juga memberikan himbauan kepada Ketua Ranting dan Ketua Rayon PSHT untuk mengawasi anggotanya agar tidak terpapar paham radikal dan intoleransi. PSHT Cabang Kampar secara tegas menolak adanya paham radikal, terorisme dan intoleransi karena dapat memecahbelah Persatuan dan Kesatuan bangsa.

Tidak ada anggota PSHT yang berpolitik menggunakan nama oranisasi, urusan politik adalah kepentingan pribadi masing-masing.

Diinformasikan bahwa PSHT Riau akan mengadakan turnamen pencak silat PSHT Cup se- Kab/Kota Prov. Riau pada tanggal 24 s/d 26 November 2023 yang diadakan di Kab. Kuansing.

Turnamen ini selain bertujuan utk meningkatkan kemampuan juga untuk mempererat silaturahmmi sesama anggota PSHT. PSHT Cabang Kampar sendiri sudah mempersiapkan diri dalam menyambut turnamen tersebut dengan mengadakan latihan bersama bagi anggotanya.**ADL/Supriadi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *