Kapolres Bantaeng Ajak Warga Bantaeng, Jaga Kedamaian, Pemilihan Legislatif Dan Pemilihan Presiden Tersisa 28 Hari Lagi

Daerah255 Dilihat

Bantaeng||TransTV45.com||Tak terasa, hari ‘H’ Pemilihan Legislatif dan Pemilihan Presiden tersisa 28 hari lagi, tepatnya, Rabu, 14 Februari 2024.

 

Walau baru memasuki pekan kedua bertugas di Bantaeng sebagai Kapolres, AKBP Edward Jacky Tofani Umbu Kaledi SH, S.I.K, MM, seolah ‘berpacu dengan waktu’ membangun sinergitas lintas sektor.

 

Tanpa membuang-buang waktu, begitu resmi serah terima jabatan, dia mengundang semua wartawan yang bertugas di Bantaeng dengan agenda silaturrahim.

 

Selanjutnya, berturut diundang tokoh agama dan tokoh masyarakat, baik yang tergabung perkumpulan resmi, seperti ormas atau forum, maupun yang berada diluar organisasi.

 

Selanjutnya, putra kelahiran Waikabubak, Kabupaten Sumba Barat, Provinsi Nusa Tenggara Timur ini, mengunjungi semua Polsek dengan mengundang stakeholder yang tergabung dalam Forkopimcam di 8 kecamatan.

 

Tak terkecuali, semua Bhabinkamtibmas, Babinsa, Lurah dan Kepala Desa, juga diajak duduk bersama untuk menyukseskan Pemilu Legislatif dan Pilpres.

 

Dari lawatannya ke semua Kecamatan, Kapolres menyimpulkan, bahwa berdasarkan informasi dari masyarakat, keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas) secara umum sangat kondusif.

 

Meski demikian, kata dia, kita tidak boleh lengah dan harus terus membangun komunikasi dengan masyarakat.

 

“Kita harus tetap waspada. Kita harus berkeliling untuk menjaring informasi agar dapat mengetahui perkembangan situasi terkini”, katanya, Rabu (17/1/2024), saat kunjungan kerja di Kecamatan Bantaeng.

 

Sementara itu, Camat Bantaeng, Syahruddin Dg Rido, sangat mengapresiasi kunjungan AKBP Umbu Jacky.

 

“Kesannya sangat luar biasa. Kedatangan Kapolres bukan hanya sebatas kunjungan kerja, tapi membangun sinergitas yang baik”, akunya.

 

Camat menambahkan, kunjungan Kapolres sebagai pejabat baru adalah, menjalin silaturrahim dan melakukan indentifikasi wilayah untuk mengetahui karakteristik masyarakat.

 

Jamal

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *