Dampak Mengerikan Kecanduan Narkoba Bagi Perempuan

Daerah332 Dilihat

Bengkulu||TransTV45.com||Anggota DPRD Provinsi Bengkulu, Ria Oktarina mengungkapkan dampak mengerikan dari perempuan kecanduan narkoba.

 

Selain merusak kesehatan, kecanduan tersebut dapat mendorong perempuan untuk menjual diri demi memenuhi kebutuhan narkoba

 

Rehabilitasi merupakan solusi untuk mengatasi kecanduan ini, namun prosesnya tidaklah mudah,” ungkap Ria.

 

Ilustrasi Sabu Ia menegaskan bahwa mengobati kecanduan narkoba jauh lebih sulit daripada mencegah penggunaannya. Ria juga menjelaskan bahwa narkoba merupakan penyakit otak yang merusak sistem saraf manusia.

 

“Hal ini mengakibatkan gangguan pada pusat berpikir, keseimbangan, dan perilaku seseorang,” imbuhnya.

 

Selain itu, ia mengajak masyarakat untuk turut berperan dalam pencegahan penyebaran narkoba dengan mengikuti sosialisasi untuk meningkatkan pemahaman serta melaporkan pelaku penyalahgunaan narkoba.

Tim Redaksi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *