Kanwil Kemenkumham Sumut lakukan Sidak di Rutan Humbang Hasundutan

Berita, Daerah120 Dilihat

Humbahas, TransTV45.com ||Tim Kanwil Kemenkumham Sumut yang dipimpin oleh Leonardo Pandjaitan,SH selaku Kepala Subbidang Pengelolaan Benda Sitaan, Barang Rampasan Negara dan Keamanan lakukan sidak (inspeksi mendadak) dan monitoring evaluasi pada Rutan Kelas IIB Humbang Hasundutan, Selasa, 27 Februari 2024.

“Kegiatan sidak kali ini bertujuan untuk melakukan pembinaan, monitoring, pengawasan dan pengendalian (bintorwasdal) dan untuk monev layanan pemasyarakatan”, kata Leonard.

Kegiatan diawali dengan melakukan razia insidentil penggeledahan badan dan kamar hunian warga binaan. Sepanjang kegiatan berlangsung aman dan kondusif.

Dalam kegiatan tidak ditemukan barang-barang terlarang seperti narkoba dan hp namun ada beberapa barang yang diduga dapat memicu gangguan kamtib berupa sendok yang ditajamkan, mancis, paku dan beberapa utas tali. Hasil razia kemudian disita dan dimusnahkan.

Kegiatan dilanjutkan dengan melakukan tes urine warga binaan secara acak sebanyak 34 orang. Semua hasilnya negatif.
“Saya senang dengan perubahan-perubahan positif di rutan ini, semoga layanan pemasyarakatan semakin PASTI khususnya di rutan humbahas” ucap Leonard.

Kehadiran tim disambut baik oleh Karutan Sahat Sihombing dan jajaran.
“Kami sangat berterimakasih atas kehadiran dari tim kanwil kemenkumham sumut untuk membantu kami menjaga keamanan dan ketertiban pada rutan ini”, tutup sahat.**(M.S)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *