Sambut Ramadhan 1445 H, SMAN 1 Siabu Pawai Kenderaan Bermotor

Breaking News131 Dilihat

Mandailing Natal||TransTV45.com|| 
Menyambut bulan Suci Ramadhan 1445 Hijiriah, Sekolah Menengah Atas Negeri Satu(SMAN 1)Siabu,Kecamatan Siabu, Kabupaten Mandailing Natal(Madina) mengadakan Pawai Keliling Kenderaan Bermotor Sabtu(02/03/2024).

Pawai Keliling Kenderaan Bermotor penyambutan bulan Suci Ramadhan ini di mulai dari Pelataran Lapangan Upacara SMAN 1 Siabu,Selanjutnya Pawai berkeliling di seputaran Kecamatan Siabu dan Kecamatan Bukit Malintang selanjutnya Kembali Ke Sekolah SMAN 1 Siabu.

Kepala SMAN 1 Siabu,Satriati Pasaribu,S.Pd,MSI mengatakan,Dalam rangka penyambutan bulan suci ramadahan 1445 Hijriah SMA N 1 siabu melaksanakan pawai ta’aruf atau pawai akbar yang di ikuti seluruh siswa dan Guru bersama dengan Unsur Forkopimca Siabu.

“Di libatkan Seluruh Forkopimca Siabu dan Para siswa dan guru.”ucapnya.

Kepala SMAN 1 Siabu Satriati juga berharap,dengan kegiatan Pawai akbar ini sekaligus untuk memperkenalkan kepada Masyarakat luas SMA N 1 Siabu.

“Harapanya pawai ta’aruf sekaligus untuk mempublikasikan SMA Negeri satu Siabu.”ucapnya.

Turut hadir dalam kegiatan tersebut,Camat Siabu Syukur Soripada Nasution,Kapolsek Siabu AKP.J.Nasution yang di wakili Kanit Bimmas Aiptu.Na’am Siregar,Dan Ramil Siabj Letda.M.Nasution,Korwil V,Kepala Kantor Utusan Agama (KUA)Siabu Agusman,Komite Sekolah,para siswa/i serta Para guru.

Tim Redaksi 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *