Menyongsong Hari Raya Paska Polsek Maurole Bersama Beberapa Stakeholder Gelar Kerja Bakti Di Gereja Paroki Salib Suci Maurole

Breaking News1053 Dilihat

Ende||TransaTV45.com|| Dalam rangka menyongsong hari raya Paska bagi umat beragama Katolik pada bulan April tahun 2024, anggota satun Polsek Maurole yang dikomando oleh kapolsek Maurole IPTU Syaiban menggelar kerja bakti di halaman gereja paroki Salib Suci Maurole, kecamatn Maurole, Kabupaten Ende, NTT pada Jumat, 15 Maret 2024.

 

Kegiatan yang dipimpin kapolsek Maurole itu dihadiri oleh anggota Koramil 1602-04 Maurole, pelajar SLTA Negeri I Maurole, Pelajar SMA Darma Bakti Maurole, pelajar SDI Maurole, pelajar SDI Watumesi serta umat paroki Salib Suci Maurole.

 

Kepada transtv45.Com IPTU Syaiban mengatakan bahwa kegiatan tersebut bertujunan untuk membersihkan lingkungan Gereja Salib Suci Maurole.

 

“Ini sebagai bentuk toleransi antar umat beragama. Dan harapan kita fondasi toleran yang telah kita bangun ini terus berakar sampai di hari – hari selanjutnya”,ungkapnya

 

 

Arnol Dewa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *