Ambulans RSUD Datuk Pancaitana Bone Tergelincir Dan Masuk Jurang, Pasien Meninggal Dunia

Peristiwa128 Dilihat

Bone||TransTV45.com||Akibat hujan dan jalan licin mengakibatkan mobil ambulans milik Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Datuk Pancaitana Bone Sulawesi Selatan, tergelincir dan masuk ke jurang saat membawa pasien rujukan ke Rumah Sakit Wahidin Makassar, Senin (25/03/2024).

 

Lakalantas mobil ambulans tersebut terjadi di daerah Pattunuang Desa Samangki Kecamatan Simbang Kabupaten Maros sekira pukul : 17 : 00 Wita.

 

Ketika hal ini di konfirmasi kepada Fahruddin, kepala administrasi RSUD Datuk Pancaitana Bone, membenarkan hal ini.

Menurutnya, ” benar mobil ambulans tersebut milik RSUD Datuk Pancaitana Bone.

Karena hujan dan jalan licin mengakibatkan mobil ambulans itu tergelincir dan masuk jurang “, jelasnya singkat.

 

Dari informasi yang dihimpun awak Media TransTV45.com, mobil ambulans tersebut membawa seorang pasien perempuan bernama Andi Mulgaeda yang beralamat di Desa Batu Gading Kecamatan Mare Kabupaten Bone.

Dalam kejadian Lakalantas mobil ambulans ini, Andi Mulgaeda dinyatakan meninggal dunia.

 

 

Andi Batara Sunra

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *