Pj. Gubernur Sulbar, Kapolda Sulbar Dan Pangdam XIV Hasanuddin, Mendarat Di Lambanan Mamasa. Cek Kesiapan Sejumlah Fasilitas Yang Akan Di Kunjungi RI 1

Polda649 Dilihat

 

Mamasa Sulbar ||TransTV45.com||
MAMASA — Dalam rangka mempersiapkan kunjungan Presiden Joko Widodo ke Kabupaten Mamasa Pj. Gubernur Sulbar, Zudan Arif Fakrulloh, Kapolda Sulbar, Irjen Pol Adang Ginanjar dan Panglima Daerah Militer XIV Hasanuddin Makassar, Mayjen TNI Bobby Rinal Makmun Kunjungi Kab. Mamasa Serta Melakukan Pengecekan Fasilitas Yang Akan di Kunjungi Presiden RI Ir Joko Widodo. Sabtu 20 April 2024

Tiba di Kab. Mamasa Menggunakan Helikopter Polri Rombongan di Sambut langsung Pj. Bupati Mamasa, Muhammad Zain, Komandan Kodim 1428 Mamasa, Letkol Arh. Dodo Sahata Manulang dan Kapolres Mamasa, AKBP Muhammad Amiruddin.

 

Setalah mendarat rombongan langsung bergerak Lakukan Pengecekan ke RSUD Kondosapata dan Pasar Tradisional Mamasa.

Kapolres Mamasa Akbp Muhammad Amiruddin mengatakan, Jelang Kunjungan RI 1 di Mamasa Kami aparat TNI dan Polri sudah siap menerima kunjungan presiden ke kabupaten Mamasa, semoga Pada Hari Senin Tanggal 22 April 2024 Nanti Rangkaian Kunjungan Tersebut dapat berjalan lancar dan sukses.

“Anggota telah dipersiapkan untuk pengamanan kedatangan RI 1, dan anggota telah benar-benar dipersiapkan semaksimal mungkin” Ucap Kapolres

Dalam agendanya, Presiden Jokowi di Rencanakan akan Mendarat di Lapangan Sepak Bola Desa Lambanan Kec. Mamasa Kab. Mamasa Menggunakan Helikopter Super Puma Lalu Meninjau Langsung RSUD Kondosapata Mamasa dan Pasar- Rakyat Mamasa. (**)

Ar.MK/Humas Polres Mamasa

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *