Kaur Bengkulu||TrensTV45.com||Sekira pukul 19.30 wib, KPU Kabupaten Kaur dilaksanakan kegiatan Launching Maskot Pilkada Serentak Tahun 2024, bertempat di Lapangan Merdeka Bintuhan Kabupaten Kaur Pada hari Jum’at, (07/06/2024).
Kegiatan ini dihadiri oleh :
– Bupati Kaur diwakili oleh Sekda Kaur
– Kapolres Kaur
– Dandim 0408 BS
– Danlanal Linau
– Ketua, Anggota Komisioner dan Sekretaris KPU Kab. Kaur.
– Ketua, Anggota Komisioner dan Sekretaris Bawaslu Kabupaten Kaur
– Ketua, Anggota dan Sekretaris KPU Kab/ Kota Se-Prov. Bengkulu
– Ketua, Anggota dan Sekretaris Bawaslu Kab/Kota Se-Prov. Bengkulu
– PPK Se-Kabupaten Kaur
– Panwascam Se-Kabupaten Kaur
– PPS Se-Kabupaten Kaur
– Camat se-Kabupaten Kaur
– Ketua dan Anggota PWI Kaur
– Perwakilan Partai Politik Kaur.
– Para tokoh (Toga, Todat dan Tomas) Kabupaten Kaur.
– Ormas Kab. Kaur
– Penonton/Masyarakat Kab. Kaur.
Kata Sambutan Ketua KPU Kabupaten Kaur, Mukhlis Aryanto, S.Kom, M.A.P menyampaikan”,Bahwa dengan kegiatan peluncuran maskot “DANG MANJUR” KPU Kabupaten Kaur siap untuk menyelenggarakan tahapan Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Kaur secara jujur, adil, profesional dan berintegritas.
“,KPU Kabupaten Kaur berpesan kepada masyarakat untuk dapat berpartisipasi pada Pilkada pada tanggal 27 November 2024 mendatang dan berharap dalam kegiatan peluncuran maskot ini semoga dapat tersampaikan kepada seluruh masyarakat terkhusus di wilayah Kabupaten Kaur Provinsi Bengkulu.ungkapnya
Sambungnya”,Dengan itu KPU Kabupaten Kaur mengharapkan dukungan dan support dari pemerintah dan masyarakat dalam menyelenggarakan tahapan Pilkada serentak tahun 2024 di Kabupaten Kaur berjalan dengan aman, lancar dan kondusif. Tutup Ketua KPU Kaur, Mukhlis Aryanto, S.Kom, M.A.P.
Dalam Kata Sambutan Ketua KPU Provinsi Bengkulu menyampaikan”,Kegiatan malam ini adalah peluncuran maskot yang ke-6 pada Pilkada tahun 2024, yang dilaksanakan di setiap kabupaten yang ada di provinsi Bengkulu.
“,Kepada Forkopimda dan Masyarakat Kaur agar mendukung dan support penyelenggara KPU Kabupaten Kaur terhadap tahapan Pilkada Kabupaten Kaur agar berjalan dengan aman, lancar dan kondusif.ungkap ketua KPU provinsi Bengkulu.
Sambungnya”,Kami ucapkan terima kasih kepada Forkopimda Kabupaten Kaur yang telah mensupport dan mendukung terhadap KPU Kabupaten Kaur dalam melaksanakan tahapan Pemilu di Kabupaten Kaur.Kita Mengajak Masyarakat untuk dapat berpartisipasi dan menggunakan hak pilihnya dalam pemilihan Kepala Daerah nantinya.tutupnya ketua KPU Provinsi Bengkulu.
Dengan Kata Sambutan Bupati Kaur yang diwakili oleh Sekda Kaur mengatakan. Ucapan selamat datang dan terima kasih kepada seluruh tamu undangan yang telah hadir dalam rangka launching Maskot Pilkada Kabupaten Kaur.
Bahwa kegiatan ini merupakan kegiatan peluncuran Maskot Pilkada sehingga dapat mengingatkan kepada masyarakat terhadap Pilkada yang akan dilaksanakan pada 27 November 2024.
Pemerintah Kabupaten Kaur secara maksimal akan membantu dan bekerja sama terhadap penyelenggara dalam melaksanakan tahapan Pilkada serentak tahun 2024 sehingga Pilkada Kaur dapat berjalan dengan baik.
Supaya penyelenggara maupun pengawas pada tahapan Pilkada tahun 2024,dapat bekerja maksimal sesuai dengan tupoksinya agar pelaksanaan Pilkada nantinya dapat berjalan aman, damai dan lancar.ungkapnya sekda kaur
Selesai kegiatan Prosesi Peluncuran Maskot Pilkada Kabupaten Kaur.di teruskan dengan Penampilan Artis Pantura Liona Bebby dan Artis Provinsi.
Lukman Suhadi