Tim Srena Polri Verifikasi Kinerja Pelayanan Publik di Polres SBB

Polres320 Dilihat

SBB. Transtv45.com || Polres Seram Bagian Barat – Tim Penilai Internal Srena Mabes Polri melaksanakan kegiatan verifikasi lapangan terkait Pemantauan dan Evaluasi Kinerja Penyelenggaraan Pelayanan Publik (PEKPPP) tahun 2024 di Polres Seram Bagian Barat (SBB). Selasa, (8/10/2024)

Kegiatan ini bertempat di Aula Bhayangkara Polres SBB dan dipimpin oleh Kombes Pol Dolly Gumara, S.I.K., M.I.K., bersama tim pendamping dari Rorena Polda Maluku.

Kapolres SBB, AKBP Dennie Andreas Dharmawan, S.I.K., beserta Wakapolres SBB, Kompol La Udin Taher, S.PI, menyambut kedatangan tim verifikasi di kediaman Kapolres.

Setelah itu, kegiatan verifikasi dimulai di Aula Bhayangkara dengan sambutan dari Kapolres SBB yang mengucapkan terima kasih kepada Tim Verifikasi Lapangan atas pelaksanaan tugas mereka.

“Saya berharap kegiatan ini diikuti dengan serius dan dapat diaplikasikan untuk peningkatan pelayanan di Polres SBB,” ujar AKBP Dennie.

Dalam arahannya, Kombes Pol Dolly Gumara menjelaskan bahwa verifikasi ini bertujuan memastikan kualitas pelayanan publik di Polres SBB.

Tim ditugaskan oleh Kemenpan RI untuk melakukan verifikasi lapangan, termasuk menilai inovasi dan perbaikan yang diperlukan dalam pelayanan publik.

Pentingnya pengelolaan SDM, anggaran, dan sarana prasarana yang sesuai dengan standar pelayanan. Tekan Dolly Gumara

Lanjut, Kombes Pol Dolly mengingatkan pentingnya pelatihan rutin bagi petugas pelayanan publik, serta perlunya menghindari praktik pungli yang dapat merusak reputasi institusi.

Setelah pengarahan, tim verifikasi melakukan kunjungan ke beberapa unit pelayanan publik di Polres SBB, termasuk Unit Pelayanan SIM Sat Lantas, SPKT, dan pelayanan SKCK Sat Intelkam.

Kegiatan ini bertujuan memastikan bahwa pelayanan publik di Polres SBB berjalan sesuai dengan standar yang ditetapkan Mabes Polri, serta terus meningkatkan kualitas pelayanan kepada masyarakat.

S. Adam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *