Jakarta Transtv45.com- Anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia, Hj Leni Haryati John Latief, resmi menempati Komite I (satu). Keputusan ini ditetapkan setelah melalui proses musyawarah terhadap seluruh anggota DPD yang hadir saat membentuk alat kelengkapan.
Setelah ditetapkan, Hj Leni Haryati John Latief, menyatakan siap berjuang untuk membawa berbagai aspirasi Bengkulu agar dapat diakomodir di pemerintahan pusat terutama yang menyangkut urusan-urusan yang menyangkut tugasnya di Komite I.
“Insya Allah saya akan selalu berupaya memastikan bahwa seluruh kebijakan yang diambil oleh pemerintah tidak sampai merugikan kepentingan masyarakat, terutama di daerah-daerah. Baik yang menyangkut pemerintahan daerah, aparatur negara, hingga masalah politik, hukum dan hak asasi manusia,” kata Hj Leni Haryati John Latief.
Lulusan Magister Administrasi Publik Universitas Bengkulu ini menjelaskan, selaku Senator Republik Indonesia, ia menyadari pentingnya untuk mempertahankan integritas dan keberanian dalam menyuarakan kepentingan masyarakat.
“Senator Republik Indonesia harus sepenuhnya berdiri di pihak masyarakat daerah, tidak boleh patuh atau tunduk pada tekanan politik maupun kepentingan pihak tertentu. Saya akan senantiasa terbuka terhadap berbagai laporan masyarakat daerah,” ujar Hj Leni Haryati John Latief.
Ketua Badan Koordinasi Majelis Taklim Masjid Dewan Masjid Indonesia (BKMM-DMI) Provinsi Bengkulu ini menekankan, ia juga akan mengawal berbagai aspirasi yang selama ini telah disampaikan masyarakat kepada Komite I DPD RI periode sebelumnya.
“Misalnya mengenai usulan pemekaran daerah, pembangunan wilayah perbatasan, persoalan honorer, sengketa tapal batas, konflik pertanahan, peningkatan dana desa, dan berbagai aspirasi lainnya,” ungkap Hj Leni Haryati John Latief.
Untuk diketahui, Hj Leni Haryati John Latief resmi dilantik bersama 152 anggota terpilih lainnya se-Indonesia di ruang sidang paripurna, kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, pada Selasa (1/10/2024) yang lalu.
Selain di Komite I DPD RI, Hj Leni Haryati John Latief juga menempati alat kelengkapan lainnya yaitu Panitia Perancang Undang-Undang (PPUU) dan Badan Akuntabilitas Publik (BAP).
Hj Leni Haryati John Latief merupakan ibu kandung dari Calon Bupati (Cabup) Kepahiang Hj Riri Damayanti John Latief yang juga pernah menjabat sebagai anggota Dewan Perwakilan Daerah Republik Indonesia periode jabatan 2014 hingga 2024. [By fb]