Polres Simalungun Catat Peningkatan Laka Lantas di Tahun 2024, Tetap Jaga Kamtibmas

Berita, Daerah26 Dilihat

Simalungun, Sumatera Utara -(30-12-2024) TransTV45.com|| Polres Simalungun menggelar Refleksi Akhir Tahun dengan tema “Hadirkan Polisi Transparan, Akuntabel dan Profesional” pada Jumat, 27 Desember 2024, di halaman parkir Mako Polsek Parapat. Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Kapolres Simalungun, AKBP Choky Sentosa Meliala, S.I.K., S.H., M.H., dan dihadiri oleh seluruh jajaran Polres Simalungun.

Dalam refleksi tersebut, Kapolres Simalungun memaparkan sejumlah capaian kinerja Polres Simalungun sepanjang tahun 2024, khususnya dalam penanganan kecelakaan lalu lintas (laka lantas) dan pemeliharaan keamanan dan ketertiban masyarakat (kamtibmas).

Tahun 2024 mencatat peningkatan jumlah kasus laka lantas di wilayah hukum Polres Simalungun. Tercatat 470 kejadian laka lantas, dengan 85 korban meninggal dunia, 109 korban luka berat, dan 658 korban luka ringan. Kerugian materil akibat laka lantas mencapai Rp.1.702.600.000.


Dibandingkan tahun 2023, terjadi peningkatan 2,5% dalam jumlah kasus laka lantas. Meskipun terjadi penurunan 35% pada jumlah korban meninggal dunia, namun jumlah korban luka berat meningkat 49%.

Dari 12 bulan di tahun 2024, bulan Februari mencatat kasus laka lantas terbanyak dengan 48 kasus.

Kapolres Simalungun menekankan bahwa Polres Simalungun terus berupaya menjaga harkamtibmas sesuai dengan arahan Kapolri dan Kapolda Sumatera Utara. Upaya ini dilakukan melalui pendekatan prefentif, preemtif, dan represif.

Salah satu program yang digalakkan adalah program “1 Desa 1 Bhabin”, yang bertujuan untuk meningkatkan problem solving di masyarakat. Program ini telah diluncurkan dan diharapkan dapat membantu menyelesaikan permasalahan yang terjadi di tingkat desa.

Peningkatan kegiatan preemtif dilakukan melalui patroli rutin yang dilakukan oleh personel Sabhara, Sat Lantas, dan Pam Obvit sesuai dengan tugas dan fungsinya masing-masing.

Kapolres Simalungun menegaskan bahwa narkoba dan perjudian menjadi prioritas utama dalam penegakan hukum. Polres Simalungun berkomitmen untuk memberantas kedua kejahatan tersebut, karena dianggap sebagai sumber masalah utama di Kabupaten Simalungun.

Menjelang perayaan malam tahun baru, Kapolres Simalungun menghimbau masyarakat untuk tetap menjaga keamanan dan ketertiban. Masyarakat diimbau untuk memeriksa keamanan rumah sebelum meninggalkan rumah dan melaporkan kepada Bhabinkamtibmas atau RT setempat jika rumah dalam keadaan kosong. Selain itu, masyarakat juga diminta untuk memperhatikan keamanan listrik dan api untuk mencegah kebakaran.

Kapolres juga mengingatkan masyarakat untuk tetap berhati-hati dalam berkendara dan beristirahat jika merasa lelah.


Refleksi Akhir Tahun dihadiri oleh sejumlah pejabat utama Polres Simalungun, termasuk Wakapolres Simalungun KOMPOL Hendrik Situmorang, MM., Kabag Ops Polres Simalungun KOMPOL M.Manik, S.H, M.H., Kabag SDM Polres Simalungun KOMPOL Gandhi, SH., Kabag Log Polres Simalungun KOMPOL Gering Damanik, SH., Kapolsek Tanah Jawa KOMPOL Asmon Bufitra, SH,M.H., beserta Kapolsek Sejajaran Polres Simalungun., Kasat Reskrim Polres Simalungun AKP Herison Manulang, SH., Kasat Narkoba Polres Simalungun AKP Henry Salamat Sirait, S.IP., S.H., M.H., Kasat Samapta Polres Simalungun AKP Rudi Handoko, S.H., M.H., Kasat Binmas Polres Simalungun AKP Esron Siahaan, SH., Kasat PamObvit AKP Hengky Bonari Siahaan, S.H., Kasat Lantas Polres Simalungun IPTU Jonni Fatiaro H Sinaga, SH., Kasat Intel Polres Simalungun IPTU Rido Valentino Pakpahan, S.Kom., M.H., Kasi Humas Polres Simalungun AKP V.J Purba.

Petunjuk :
Kasat Lantas Polres Simalungun
Iptu Joni Sinaga.

( DS.Tim )

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *