Belitung Timur TransTV45.com Untuk menunjukkan Komitmennya, dalam mendukung program pemerintah dalam bidang Ketahanan pangan, anggota holding industri Pertambangan MIND ID, PT Timah Tbk , sebagai salah satu entitas Perusahaan di wilayah operasional bekerja sama dengan Kelompok Tani ” Bina Tani Belitung Timur'”.
Pada 08-02-2025 PT. Timah bersama Kelompok Tani, Bina Tani Belitung Timur mengadakan acara Panen Raya Bawang Merah di dusun Gangse Gantung Belitung Timur.,yang di hadiri oleh Pj. Gubernur Kepulauan Bangka Belitung SUGITO, PemKab Belitung Timur, Direktur PT Timah Tbk AHMAD DANI VIRSAL, dan Tamu undangan lainnya.
Sebagaimana diketahui PT Timah telah mendukung dan membina kelompok Bina Tani untuk melaksanakan pertanian bawang merah sebagai upaya untuk memenuhi kebutuhan pangan dan memberdayakan ekonomi masyarakat lokal.
Di samping itu juga dilakukan peresmian kolam tempat pemancingan ikan serta peninjauan lahan tani cabai dan sayur pakcoy.
Bersamaan dengan itu, PT Timah juga menyerahkan kartu BPJS Ketenagakerjaan Kepada 84 Nelayan desa Gantung dan sekitarnya.
Penjabat Gubernur Kepulauan Bangka Belitung, Sugito, menyatakan Apresiasi atas kontribusi dan dukungan dari PT Timah dalam mendukung pembinaan kelompok tani bawang merah dari semua aspek permodalan, pelatihan sampai panen raya yang dilaksanakan pada hari ini.
pj Gubernur Babel mengatakan, ” Saya merasa bersyukur dapat mengikuti dan menyaksikan panen raya bawang merah ini yang Telah dilaksanakan oleh kelompok tani ‘Bina Tani Beltim, yang mendapatkan dukungan dari PT Timah, ternyata tidak hanya bawang merah, juga cabai keriting, pokcay, padi, serta meresmikan pengelolaan kolam tempat pemancingan ikan., sebagai bagian yang tidak terpisahkan dengan optimalisasi potensi ketahanan pangan” ,
Sugito menambahkan “dengan panen raya bawang merah seperti ini tentunya sangat selaras dengan program pemerintah Pusat Maupun Daerah dalam mewujudkan ketahanan pangan.
“Kegiatan pemberdayaan masyarakat sepert ini juga akan menjadi pilot projek untuk contoh laboratorium ketahanan pangan. kami berharap pemerintah daerah dapat berkolaborasi dan membangun mekanisme pengelolaan lahan eks tambang agar dapat berdaya guna bagi masyarakat lingkar tambang,”.
Dalam sambutannya Direktur Utama PT Timah, Ahmad Dani Virsal mengatakan., “Panen Raya Bawang Merah ini merupakan salah satu bentuk kontribusi dan dukungan PT Timah, dalam pemberdayaan masyarakat yang sejalan dengan Hasta Cita Presiden Prabowo.”.
PT Timah terus berkomitmen untuk mendukung pemberdayaan ekonomi masyarakat lokal, dengan mengoptimalkan potensi yang dimiliki dan menciptakan lapangan pekerjaan yang lebih luas dalam mendukung Program pemerintah dalam pemberdayaan dan kesejahteraan Masyarakat.
HS & Tim Redaksi