Pj.Bupati labuhanbatu selatan memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh elemen masyarakat

Breaking News714 Dilihat

LABUHAN BATU SELATAN-TRANSTV45.COM, Sebagai warga masyarakat labuhanbatu selatan yang menjunjung tinggi nilai budaya, sepatutnya kita menghargai dan memberikan rasa hormat atas jerih payah dan perjuangan para tokoh- tokoh masyarakat Kabupaten labuhanbatu selatan,

organisasi pemuda dan mahasiswa, organisasi politik serta seluruh elemen dan lapisan masyarakat labusel

Baik yang berdomisili di daerah maupun di luar daerah, atas andil maupun dukungan mereka dalam terbentuknya Kabupaten Labuhanbatu Selatan.

Hal tersebut dikatakan Pj. Bupati, Alfi Syahriza, ST, M.Eng, SC pada upacara hari jadi Kabupaten Labuhanbatu Selatan ke-13 yang digelar di Lapangan Kantor Bupati, Desa Sosopan, Kecamatan Kotapinang labuhanbatu selatan, Rabu (21/07/2021)

Pj. Bupati labuhanbatu selatan mengatakan, Tujuan mulia pemekaran Kab. Labuhanbatu Selatan dalam upaya memberikan pelayanan terbaik bagi seluruh elemen masyarakat.

Menurut beliau, Kabupaten Labuhanbatu Selatan akan terus berbenah dalam memberikan pelayanan terbaik untuk kesejahteraan dan kemakmuran seluruh lapisan masyarakat labuhanbatu selatan.

“Dalam kesempatan ini, kami menyampaikan ucapan terimakasih kepada masyarakat Labuhanbatu Selatan, dari kekuatan politik, ormas , tokoh-tokoh masyarakat, para alim ulama serta generasi muda atas dukungan dan partisipasinya sampai hari ini Kabupaten Labuhanbatu Selatan tetap dalam kondisi kondusif, aman dan damai,” beber Pj. Bupati labuhanbatu Selatan.

Pj Bupati menyebutkan, Kabupaten Labuhanbatu Selatan adalah pemekaran dari Kabupaten Labuhan Batu, dengan luas wilayah 3.116 kilometer persegi, 4, 26 persen dari luas Provinsi Sumatera Utara

Selain itu kata beliau, Kabupaten Labuhanbatu Selatan memiliki potensi sumber daya alam yang cukup diandalkan, memiliki areal perkebunan mencapai 76 persen dari luas wilayah serta berada pada tiga jalur jalan lintas, dari dan menuju ibukota Provinsi Sumut, provinsi Riau dan provinsi Sumbar.

( khairul sipahutar S.H)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *