MANGGARAI||TransTV45.com- Dalam rangka memutuskan mata rantai penyebaran Covid-19 di Kabupaten Manggarai, warga berjumlah 1000 orang melakukan vaksinasi di dua tempat yang disediakan oleh Dinas Kesehatan (Dinkes) Kabupaten Manggarai, yakni di Aula MCC dan Aula Asumta Ruteng, pada Rabu 18 Agustus 2021.
Untuk diketahui, warga yang melakukan vaksinasi terdiri dari mahasiswa dan warga yang hendak melakukan perjalanan ke luar kota Ruteng.
Pelaksanaan vaksinasi di mulai pukul 09.00 WITA dengan mengikuti protokol kesehatan yang ketat.Pelayanan Vaksinasi terbatas karena hanya dilayani 500 peserta vaksin.
Pantauan media saat ini, personil TNI dan POLRI juga turut hadir dalam mengamankan pelaksanaan kegiatan vaksinasi pada hari ini.
Asumta Ene Jone, Kepala Bidang Pencegahan dan Penanggulangan penyakit (P2P) Dinas Kesehatan Kabupaten Manggarai mengatakan, bahwa ada 1000 persediaan dosis vaksin yang kami sediakan untuk para pelaku perjalanan.
“1000 dosis vaksin ini kami sediakan di dua tempat agar tidak terlihat penumpukan masa yang hadir melakukan vaksinasi, tutur Ene.”
Ene menambahkan, terkait dengan 1000 persediaan dosis vaksin ini sebenarnya sudah sangat cukup untuk persediaannya, walaupun masih banyak kelompok-kelompok yang lain yg masih membutuhkan vaksin, seperti para lansia yg rentan dengan resiko penurunan imunitas tubuh.
“Pelayanan untuk para lansia ini tutur Ene, masih belum bisa dipastikan kapan dilakukan vaksinasi untuk mereka karena stok persediaan vaksin sangat terbatas untuk saat ini, karena masih banyak pelayanan yang harus kami tangani.”
Pelayanan kegiatan vaksinasi juga akan diadakan besok,tapi khusus untuk Dinas PUPR dan OJK Kabupaten Manggarai. vaksin dikirim langsung dari propinsi khusus untuk mereka. Kami hanya menyiapkan tenaga vaksinasi, tutup Ene. *(Kordianus Lado/Red)