TransTV45.com – Lumajang – Gerai Vaksinasi Drive Thru bagi masyarakat kembali digelar oleh Polres Lumajang di Stadion Semeru. Sabtu (11/9/21)
Kegiatan vaksinasi Covid-19 ini sengaja dilaksanakan dalam rangka program percepatan vaksinasi nasional untuk capaian target 2 juta per hari yang diintruksikan oleh Presiden Joko Widodo.
Wakapolres Lumajang Kompol Kristiyan B. Martino, S.H., S.I.K, M.M yang melakukan pengecekan, menyampaikan bahwa vaksinasi secara Drive Thru tersebut guna mempermudah akses masyarakat untuk mendapat vaksinasi gratis.
“Hari ini kita melaksanakan vaksinasi Drive Thru di Stadion Semeru ini dengan maksud memberi kemudahan kepada masyarakat untuk mendapatkan vaksin, jadi masyarakat tidak perlu turun dari kendaraannya, petugas yang mendatangi kemudian menyuntikkan vaksin,” jelas Kristiyan.
Pada kesempatan itu, Kristiyan juga menyatakan bahwa gelaran vaksinasi ini merupakan upaya percepatan dalam membentuk kekebalan komunal (Herd Immunity) masyarakat di kabupaten Lumajang.
“jadi, gelaran vaksinasi yang kita laksanakan ini guna mempercepat terbentuknya Herd Immunity dalam masyarakat, oleh sebab itu selain Drive Thru vaksin, Polres Lumajang gencar melaksanakan kegiatan vaksinasi di beberapa tempat seperti di pondok pesantren, pabrik, sekolah-sekolah, balai desa dan tempat-tempat yang telah ditentukan, bagi kami capaian 100% warga Lumajang untuk mendapat vaksin adalah wajib, seperti apa yang telah disampaikan oleh bapak Kapolres beberapa waktu lalu,”imbuhnya.
Dalam gelaran vaksinasi Drive Thru kali ini tercatat 468 orang yang telah mendapat vaksin dengan rincian 460 vaksin dosis ke-1 dan 8 vaksin dosis ke-2. Dalam kegiatan vaksin tersebut melibatkan petugas vaksin dari Urkes Polres Lumajang dibantu oleh relawan dari Akper Lumajang sebagai tenaga entry data. Sedangkan vaksin diberikan secara gratis dan tetap menerapkan prokes ketat.
Reporter : Muhaimin
Sumber : Humas Polres Lumajang