Hampir 1000 Buruh Dan Karyawan PT. Semeru Makmur Kayunusa Mendapat Vaksinasi

TNI & POLRI279 Dilihat

LUMAJANG TransTV45.com || Dalam rangka percepatan vaksinasi nasional, Polres Lumajang kembali menggelar Gerai Vaksin Merdeka TNI-Polri di PT. Semeru Makmur Kayunusa Kecamatan Klakah Kabupaten Lumajang. Rabu (22/9/21)

Vaksinasi yang digelar dalam rangka percepatan vaksinasi nasional ini menyasar 952 orang Buruh dan Karyawan PT. Semeru Makmur Kayunusa yang mendapat vaksinasi dosis ke-2.

Selain itu, saat ini di Lumajang juga dilaksanakan vaksinasi serentak untuk Pelajar, Buruh dan Karyawan serta masyarakat yang dilaksanakan oleh tenaga Vaksinator dari Urkes Polres Lumajang, tenaga vaksinator Puskesmas, dan didukung relawan dari Akper Lumajang dengan target pencapaian 2000 orang.

Vaksinasi tersebut dilaksanakan di beberapa tempat secara bersamaan diantaranya di Balai Desa Ranubedali Kecamatan Ranuyoso, Balai Desa Wonokerto Kecamatan Gucialit, MTS dan MA Darul Falah Karangbendo Kecamatan Tekung, dan Puskesmas di Kabupaten Lumajang. Kegiatan vaksinasi ini diawali dengan tahapan Screening, Registrasi, Vaksinasi dan Observasi.

Melalui Kasubsipenmas Humas Polres Lumajang Aipda Ari Wibowo, S.H., Kapolres Lumajang AKBP Eka Yekti Hananto Seno, S.I.K., M.Si. menghimbau kepada seluruh Pelajar, Buruh, dan Masyarakat untuk tetap menerapkan protokol kesehatan dengan ketat, walaupun telah mendapatkan vaksin baik tahap 1 maupun tahap 2, dan kendati angka penularan covid-19 di Lumajang sudah menurun namun seluruh masyarakat dari semua lapisan wajib tetap disiplin menerapkan protokol kesehatan.

Ari mengatakan bahwa pada kesempatan itu juga Kapolres berkesempatan menyampaikan pesan bapak Kapolda Jatim Irjen Pol DR. Nico Afinta, S.I.K, S.H. M.H. tentang pentingnya menerapkan prokes 3M dan 3T dalam menghadapi masa pandemi Covid-19.

“Ya, bapak Kapolres tadi berkesempatan menyampaikan pesan bapak Kapolda Jatim bahwa mari kita semua selalu meningkatkan kesadaran dengan terus menerapkan prokes, mari kita jaga Jawa Timur ini khususnya Kabupaten Lumajang dengan 3M dan 3T, yaitu bagaimana kepatuhan terhadap protokol kesehatan, utamanya memakai masker, penguatan terkait dengan testing, tracing dan tentunya ditindaklanjuti dengan treatment yang ada,” papar Ari.

“Yang paling penting adalah bagaimana kita mewujudkan kekebalan komunal, meningkatkan imunitas masyarakat dengan percepatan vaksinasi. Kita berharap dengan itu maka laju pertumbuhan covid-19 betul-betul bisa dikendalikan dan pertumbuhan ekonomi bisa kembali kondusif,” imbuh Ari menyampaikan pesan Kapolres Lumajang.

“Tadi bapak Kapolres Juga berpesan bagi masyarakat Lumajang yang hingga sekarang ini belum mendapatkan vaksinasi, jangan enggan untuk mendatangi gerai vaksinasi merdeka yang kami gelar, mari sukseskan program vaksinasi nasional ini, dan jangan lupa unggah aplikasi Peduli Lindungi, semoga upaya kita bersama TNI, tenaga Kesehatan, Pemerintah dan para Relawan ini membuahkan hasil maksimal sehingga kita segera terbebas dari masa pandemi Covid-19,” tutupnya.

Pewarta : Muhaimin
Sumber : Humas Polres Lumajang

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *