Perwira Seksi Teritorial Kodim 1208/Sambas Tinjau Lokasi Pembangunan Rabat Beton Desa Mandiri

Berita, Breaking News341 Dilihat

Sambas-Kalbar,TRANSTV45.Com|Guna memastikan titik awal pekerjaan rapat beton pada program Desa Mandiri, Pasiter Kodim 1208/Sambas melaksanakan peninjuan/survei lokasi percepatan Desa Mandiri Tahun 2021 yang akan dibangun jalan Rabat Beton di Dusun segarau, Desa Gapura, RT 01/RW 01 Kecamatan Sambas, Kabupaten Sambas, Senin (25/10/21)

Kegiatan tersebut diikuti oleh Tim Konsultan dinas Perkim Provinsi Kalbar Bpk Samsul riyal, Danramil Sambas di wakili Serma Amri, Pasiter Kodim 1208/Sambas Kapten Inf Sigit Edi Sarwana, Kepala Desa Gapura Bpk Arwan dan Babinsa Serda Kelik Iswanto, serta masyarakat setempat.

Pasiter Kodim Sambas dalam peninjauannya mengatakan, “Adapun hasil tinjauan hari ini dengan perincian jalan rabat beton 325 m di bagi 4 sasaran 75 m ada 3 SAS, dan 100 m dg lebar 2,5 M”, katanya.

Pasiter juga menambahkan, tujuan peninjauan tersebut adalah memastikan jarak dan titik awal dan akhir dari pekerjaan rabat beton sepanjang 325m tersebut, sehingga nantinya dalam proses pekerjaan tidak terjadi kendala, Harapnya.

“Apabila kegitan ini terealisasi pastinya akan membantu percepatan pembangunan sarana dan prasarana yang sejalan dengan visi dan misi serta rencana program Desa mandiri di Kab. Sambas,” Ujar Pasiter.

JURNALIS:EDDY

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *