Polresta Belawan Bagi Bagi Tajir ke Masyarakat

Sosial315 Dilihat

Belawan Transtv45.com|Polres Pelabuhan Belawan membagikan nasi bungkus dan santunan kepada warga kurang mampu Jumat (29/10). Kegiatan tersebut dilakukan dalam rangka kegiatan Jumat Barokah Polres Pelabuhan Belawan yang rutin dilaksanakan.

Kapolres Pelabuhan Belawan AKBP Faisal Rahmat H.S., SIK., SH., MH., melalui Wakapolres Kompol Herwansyah Putra, SH., M.Si., mengatakan kegiatan tersebut merupakan wujud kepedulian tali asih Polres Pelabuhan Belawan terhadap warga kurang mampu yang berada di wilayah hukum Polres Pelabuhan Belawan.

 

“Dalam kegiatan kali ini kami membagikan makanan berupa nasi bungkus dan uang santunan kepada warga kurang mampu di wilayah hukum.polres belawan yang kami laksanakan di Klambir Lima Desa Klambir Lima Kecamatan Hamparan Perak” Ujar Wakapolres belawan

 

“Kami berharap apa yang kami berikan dapat maksimal membantu meringankan beban saudara – saudara kita yang kekurangan Kapolres belawan juga mengajak untuk bersama – sama menciptakan dan menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif” ujar Wakapolres belawan hermansyah putro SH.M.si

 

Ulvi

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *