105 Cakdes di Sumba Tengah Gelar Deklarasi Damai, Kapolres : Dijamin Pilkades Aman

Breaking News437 Dilihat

TRANSTV45.COM (SUMBA TENGAH)| Jelang Pilkada serentak di Kabupaten Sumba Tengah 2021, Seluruh Calon Kepala Desa (Cakades) menggelar Deklarasi damai. Tahapan demi tahapan kini sudah berjalan, guna menjamin terwujudnya situasi kamtibmas tetap kondusif. Kegiatan dilaksanakan di aula Kantor Camat Katikutana, Kabupaten Sumba Tengah.

Dipimpin Asisten 1 Adri Umbu Raisi Sabaora, S.H., turut hadir Kapolres Sumba Barat AKBP FX. IRWAN ARIANTO, S.I.K, M.H., Kasdim 1613 Sumba Barat MAYOR. INF. Andhi Sutianto, S.E., Kabag Ops AKP Antonius Mengga, Kasat Intelkam IPTU Gaspar Kopong Keda S.H., Kapolsek Urban Katikutana, Danki Brimob Kab Sumba Barat, Danki Brimob Sumba Tengah, Kadis PMD Kab Sumba Tengah Ahmad Jailani S.Pt dan Kabag Tatapem Rudianto Umbu Dala Sobang. Telah dilaksanakan deklarasi damai dan penandatanganan pakta integritas oleh seluruh calon Kepala Desa.

Kapolres Sumba Barat AKBP FX. IRWAN ARIANTO, S.I.K, M.H., Bersama Cakades Sumba Tengah (Foto : Isth)

Deklarasi damai dan penandatanganan pakta integritas ini dilakukan guna menjamin situasi kamtibmas yang aman, damai dan sejuk selama berjalannya tahapan proses pemilihan hingga pasca pemilihihan Kepala desa di Kabupaten Sumba Tengah.

Pada kesempatan ini Kapolres Sumba Barat menekankan bahwa Polres Sumba Barat Siap mengamankan jalannya tahapan pilkades serentak 2021. Kapolres juga menyatakan agar kita semua dapat menciptakan situasi yang kondusif dan jangan ada provokasi antar sesama calon maupun simpatisan dari masing-masing calon.

“Mari kita ciptakan suasana yang aman, damai dan sejuk selama berlangsungnya gelaran pilkades serentak di kabupaten Sumba Tengah 2021 ini.” Ungkap Kapolres.

“Saya harap para calon kades dapat mengendalikan masing-masing simpatisan, jangan ada provokasi yang dapat membuat keresahan masyarakat.”

Saya tegaskan kami Polres Sumba Barat siap melaksanakan pengamanan selama jalannya proses pemilihan ini hingga selesai, saya tidak segan-segan akan menindak tegas bagi pihak-pihak yang berusaha mengacaukan jalannya pilkades serentak 2021 Kabupaten Sumba Tengah. Tegas AKBP FX Irwan.

Ditambahkan Kasdim 1613 Sumba Barat, pihaknya dalam hal ini TNI siap mendukung penuh Polres Sumba Barat dalam pengamanan tahapan pilkades serentak kali ini.

Asisten 1 Pemerintah Daerah Kabupaten Sumba Tengah menegaskan agar masing-masing Cakades mentaati dan menjalankan isi dari pakta integritas yang telah di tandatangani dan disepakati bersama.

Para calon Kepala desa juga harus menjunjung tinggi deklarasi damai yang sudah di nyatakan bersama. Mari kita jaga persaudaraan serta kekerabatan kita. Pungkasnya.

Isi dari Paktaintegritas yang telah disepakati bersama, memuat enam kesepakatan antara lain :
1. Siap menjaga Keamanan dan Ketertiban setiap Tahapan Pemilihan Kepala Desa.
2. Siap Menerima Hasil Penetapan Pilkades baik Menang atau Kalah.
3. Siap Mentaati Protokol Kesehatan selama Penyelenggaraan Pemilihan Kepala Desa.
4. Siap tidak menggunakan Politik Uang dalam Pemilihan Kepala Desa.
5. Siap tidak membawa Senjata Tajam dan mengkonsumsi Minuman Keras.
6.Penekanan terakir dari Kapolres Sumba Barat, kita masih dalam situasi Pandemi.

Saya harap semua tahapan Pilkades ini tetap dijalankan sesuai protokol kesehatan yang ada, tutup Kapolres Irwan. *(RED)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *