RLH Akan Gelar Demontrasi, Desak Kejati Jambi Usut kasus RS Nurdin Hamzah

Breaking News317 Dilihat

TANJUNG JABUNG TIMUR. TRANSTV45.COM|Setelah beberapa hari yang lalu lembag Restorasi Lingkungan Hijau telah menyerahkan berkas laporan terkait dugaan penyelewengan insentif Covid 19 di Rumah Sakit Nurdin Hamzah, kini lembaga RLH berencana akan menggelar aksi Unjuk rasa untuk mendorong dan mempercepat Pihak Kajati Jambi untuk mengusut tuntas atas dugaan tersebut.

Sekjen Restorasi Lingkungan Hijau, Dedi saputra membenarkan bahwa pihaknya akan melakukan aksi demontrasi di Gedung Kajati Jambi untuk memberikan dukungan moril sekaligus mendorong agar kasus dugaan penyelewengan dana Covid 19 di Rumah sakit Nurdin Hamzah segera diusut tuntas.

“Ya benar kami sedang menyusun langkah-langkah untuk persiapan aksi demontrasi di gudung Kajati Jambi untuk memberikan dukungan moril kepada Kejati Jambi agar tak gentar dan segera mengusut tuntas kasus dugaan penyelewengan dana Insentif Covid di RS Nurdin Hamzah itu”Jelasnya, Rabu(10/11/2021).

Dedi juga menambahkan, dalam aksi demontrasi tersebut, pihaknya akan membacakan surat terbuka untuk Kejaksaan Agung RI agar mengawal kasus ini secara tuntas. Selain itu pihaknya juga sekaligus menyerahkan berkas lain yaitu dugaan terjadi tindak pidana korupsi di RS Nurdin Hamzah terkait BPJS Kesehatan, Pengadaan alat medis, Pengadaan obat dan sejumlah bangunan fisik tahun 2018 hingga 2020.

“Nanti kami bukan hanya menyuarakan kasus dugaan penyelewengan insentif Covid saja, kami juga membacakan surat resmi kami untuk Kejaksaan Agung secara terbuka terkait kasus RS Nurdin Hamzah itu. Kami juga sekaligus menyerahkan berkas susulan dengan kasus lain yaitu, dugaan tindak pidana korupsi dalam penyelenggaraan BPJS Kesehatan, Pengadaan Peralatan Medis, Obatan serta sejumlah bangunan fisik dari tahun 2018-2020. Kita sudah fuldata, tinggal Kajati Jambi untuk melakukan pengusutan secara tuntas,”Tandasnya.

Jurnalis:Salaming

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *