Bersama GANN, Bupati Bolmut ajak Warga Perangi Narkotika

Breaking News245 Dilihat

Bolmut.Transtv45.com |Bupati Bolaang Mongondow Utara (Bolmut) Depri Pontoh mengajak seluruh warga agar sama-sama memerangi narkotika. Baginya, memerangi narkoba merupakan salah satu jalan untuk menyelamatkan masa depan anak bangsa.

Hal itu disampaikannya dalam pidato yang dibacakan Asisten Bidang Pemerintahan dan Kesra, Sekda Bolmut Rahmat R. Pontoh saat menghadiri Deklarasi Generasi Anti Narkoba Nasional (GANN) dan Pelantikan Pengurus DPC GANN Kabupaten Bolmut yang bertempat di Aula Kantor Bapelitbang, Rabu, 24 November 2021.

“Saya berharap DPC GANN hendaknya dapat menjadi garda terdepan dan gencar  melakukan pemberantasan narkoba di Kabupaten Bolaang Mongondow Utara,” ucapnya.

Acara yang dirangkaikan bersama dialog dengan tema “Perangi Narkotika, Selamatkan Anak Bangsa” itu, diawali dengan Pelantikan Pengurus Dewan Pimpinan Cabang oleh Ketua DPD GANN Provinsi Sulawesi Utara Donald Karel Dotulung.

Bupati Bolmut Depri Pontoh menyampaikan ucapan selamat dan apresiasi kepada seluruh Pengurus DPC Generasi Anti Narkotika Nasional Kabupaten Bolmut yang baru saja dilantik.

“Semoga tugas dan amanah yang diberikan kepada saudara-saudara dapat dilaksanakan dengan sebaik-baiknya. Kita berharap juga GANN ini dapat menjadi mitra pemerintah daerah dan Polri dalam mengatasi pemberantasan narkotika di Kabupaten Bolmut,” katanya.

Di akhir penyampaian, bupati mengimbau kepada seluruh instansi pemerintah daerah agar dapat membantu dan berkolaborasi dengan LSM GANN untuk mewujudkan Bolaang Mongondow Utara yang bebas dari narkotika.

“Kita harus bisa saling memperkuat, mengisi, dan melengkapi untuk memberantas narkotika ini demi membangun Bolaang Mongondow Utara yang berkelanjutan, mandiri berbudaya dan berdaya saing,” tutur Bupati.

Turut hadir, Kepala Kejaksaan Negeri Bolmut yang diwakili Kasi BB, Muh. Jufri Tabha, Kapolres Bolmut yang diwakili Kasat Narkoba, Iptu Jantje Untu, dan BNN Bolmong yang diwakili Resky Amalia. Kemudian, organisasi kepemudaan, kemasyarakatan, para siswa SMA/sederajat, dan segenap Pengurus DPC GANN Kabupaten Bolmut.

 

(Wider Nurlatu)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *