Camat-Lurah Majene Studi Tiru ke Camat Ujung Kotamadya Pare-pare

Breaking News306 Dilihat
Camat, lurah dan Pemkab Majene studi Tiru kabupaten Majene (foto:lsth)

Majene. Transtv45.com|Para Camat bersama sejumlah Lurah jajaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene, melakukan studi tiru, di Kecamatan Ujung Kotamadya Pare-pare Sulawesi Selatan, Kamis (02/12/2021).

Kegiatan studi tiru ini, untuk lebih mengetahui tentang pengelolaan dan sistem penerapan Bank Sampah. “Kami bersama para Camat dan sejumlah Lurah dalam kegiatan studi tiru ini, dan disambut Camat Ujung Kotamadya Pare-pare Ardiansyah Arifuddin,” terang Kabag Tata Pemerintahan Sekretariat Daerah (Setda) Majene Andri Nugraha.

Andri mengaku, terkesan dengan sistem penerapan Bank Sampah dari Kecamatan Ujung Kotamadya Pare-pare, terutama motivasi dan kesadaran masyarakat setempat untuk mendukung program bank sampah.

“Kira berharap, para Camat dan Lurah Majene bisa menyerap banyak informasi untuk di kolaborasikan sesuai kondisi wilayahnya sehingga penerapan bank sampah bisa efektif,” harapnya.

Ditempat yang sama, Camat Ujung Kotamadya Pare-Pare Ardiansyah Arifuddin menuturkan, program bank sampah masuk dalam program utama yang di canangkan Pemerintahan Walikota Pare-pare.

“Saat ini di lokasi yang kita bina adalah namanya kegiatan Jetsar (Jemput Sampah Tanpa Ragu), kegiatan ini menunjang urusan kebersihan, dengan menjemput sampah di masyarakat khusus di wilayah yang tidak dijangkau petugas kebersihan dari Dinas Lingkungan Hidup dan Kebersihan,” pungkasnya.

 

(Wahid)

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *