MALAKA. TRANSTV45.COM| Acara launching operasional lampu pengatur lalu lintas (traffic light) di tiga titik yakni Perempatan Beiabuk, Perempatan Lapangan Umum Betun dan Perempatan Markas Komando (Mako) Polres Malaka diresmikan Bupati Malaka Dr. Simon Nahak SH, MH yang berlangsung di lapangan umum betun desa Wehali, kec. Malaka Tengah, Kab. Malaka, NTT. Pada Senin (13/12/21).
Bupati Malaka Dr. Simon Nahak SH,MH dalam sambutannya menyampaikan,” pemasangan Lampu Lalu Lintas (Traffic Light) yang di ibu kota kabupaten Sebagai upaya pelayanan kepada masyarakat malaka demi terciptanya keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas. Dan menandakan bahwa pencegahan kecelakaan lalu lintas juga telah diperduli oleh kita semua. Ujarnya
Bupati Simon menambahkan,’ Hal ini merupakan upaya kita semua dalam membangun kesadaran berkendara yang bertujuan untuk meningkatkan kedisiplinan berkendara di masyarakat. Dengan begitu tingkat keamanan, keselamatan, ketertiban, dan kelancaran lalu lintas bisa semakin baik. Dan dengan terpasangnya (traffick light) ini juga dapat memfasilitasi persimpangan antara jalan utama untuk kendaraan dan pejalan kaki dengan jalan sekunder. sehingga kelancaran arus lalu lintas dapat terjamin dan mengurangi tingkat kecelakaan yang diakibatkan oleh tabrakan karena perbedaan arus jalan. Ungkap Bupati Simon
Pada kesempatan yang sama Kapolres Malaka AKBP Rudy Junus Jacob Ledo SH S.IK melalui Wakapolres Malaka, Kompol I Ketut Saba menyampaikan,” ketertiban berlalu lintas dimalaka masih sangat kurang. Dan masih banyak masyarakat kita belum tau mengenai ketertiban berlalu lintas. Sehingga saya akan instruksikan bapak Kasat Lantas untuk turun kemasyarakat maupun sekolah-sekolah untuk bersosialisasi, karna salah satu indikator kemajuan sebuah daerah juga salah satunya tertib berlalu lintas.
”Saya mengajak bapak/ibu yang hadir di acara launching ini untuk menjadi pelopor tertib berlalu lintas karna saya lihat bapak /ibu yang sering keluar daerah, tentu sudah tau tentang aturan-aturan berlalu lintas sehingga itu menjadi sebuah contoh yang baik bagi masyarakat. Pungkasnya
(Robert)