Bupati Majene-STIE AMKOP Makassar Bahas Promosi Pendidikan

Berita311 Dilihat

MAJENE. TRANSTV45.COM|Bupati Majene Andi Achmad Syukri menerima kunjungan rombongan Sekolah Tinggi Ekonomi (STIE) AMKOP Makassar, di ruang kerja Bupati Majene, Kamis (13/01/2022).

Kunjungan ini, dipimpin Ketua STIE AMKOP Direktur Pascasarjana Prof Dr Mattalatta, Dr Gunawan Asdir II Pascasarjana, Prof Dr Ansar KPS S3, Dr Hasmin KPS S2, Dr Baharuddin Ketua Penjaminan Mutu, Tajuddin Malik Koordinator Promosi dan Pendaftaran.

Dalam kunjungannya membahas sekaitan dengan promosi pendidikan AMKOP Makassar untuk jenjang S1, Magister(S2) dan Doktoral (S3).

Direktur Pascasarjana Prof Dr Mattalatta berharap ke depan ada kerjasama yang terjalin dengan Pemerintah Daerah (Pemda) Majene, seperti Aparatur Sipil Negara (ASN) khususnya para guru dan kepala sekolah dapat diarahkan untuk kuliah di STIE AMKOP.

“Khususnya para guru dan kepala sekolah yang belum menempuh jenjang Magister atau Doktoral, sangat bagus untuk memperdalam manajemen sekolah,” ujarnya.

Sementara, Bupati Majene Andi Achmad Syukri menyambut baik kehadiran para Civitas Akademika STIE AMKOP. “Majene sebagai pusat pendidikan di Sulbar, kerjasama dengan pihak perguruan tinggi sangat dibutuhkan khususnya meningkatkan kapasitas SDM, baik dilingkup pemerintahan maupun lingkup pendidikan,” ucapnya.

Dalam pembahasan itu, Bupati Majene di dampingi Kepala BKAD Majene dan anggota TPUB3D. Setelah itu dilaksanakan kuliah umum bagi mahasiswa S2 dan S3 di Dapur Mandar Kecamatan Pamboang.

(Whd)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *