Fenomena Lubang Besar Muncul Tiba-tiba di Gunung Sitember Rupanya Sudah Berulang

Berita297 Dilihat

DAIRI, Gunung Sitember –
Transtv 45.com

Fenomena tanah amblas membentuk lubang besar yang terjadi di Desa Kendit Liang Kecamatan Gunung Sitember Kabupaten Dairi Sumatera Utara bikin resah warga sekitar.

Rupanya fenomena ini sudah berulang terjadi.

Kepala Desa Kendit Liang, Randus Bancin mengatakan sebelumnya kejadian serupa pernah terjadi di bulan Agustus 2021 lalu.

Namun warga tidak terlalu khawatir karena lokasinya di perladangan.

“Sudah pernah terjadi pada bulan Agustus tahun 2021,” kata Randus Bancin, Sabtu (12/2/2022).

 

Lubang besar tiba-tiba muncul di tengah badan jalan di Desa Kendit Liang

Kamis 10 Februari 2022 kemarin, tanah amblas membentuk lubang besar ini terjadi di pemukiman warga tepatnya di tengah badan jalan di Desa Kendit Liang Kecamatan Gunung Sitember.
Randus mengaku resah dengan peristiwa ini.

“Persis di depan rumah saya, ya gak tenanglah apalagi datang hujan, yah gak nyaman, khawatir lah,” Sebut Randus.

Pihaknya sudah melaporkan peristiwa ini kepada Badan Penanggulangan Bencana Daerah Kabupaten Dairi.

Satu alat berat diturunkan untuk membantu menimbun lubang.

“Mereka datang kemari terus di timbun tapi amblas lagi ini. Pertama yang 3 meter masuk 25 kubik,” pungkasnya.

Peristiwa ini membuat warga resah. Mereka berharap ada tindakan dari Pemerintah terkait peristiwa ini.

“Kita was was aja karena enggak jauh dari rumah,” kata Sampe Tua Tumangger, Warga setempat.

Fenomena tanah jatuh membentuk lubang besar ini juga terjadi di 4 titik lainnya.

“Sama ini udah lima lah, tapi yang empat di perladangan, berdiamater sekita 3-4 meter kedalaman sekitar 2-3 meter,” ujarnya.

Mengantisipasi hal tidak di inginkan, pemuda di desa itu berjaga di area tersrbut.
Hendry angkat)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *