Bupati Pimpin Rapat Koordinasi Percepatan Implementasi Siswaskeudes di Humbang Hasundutan

Breaking News169 Dilihat

Doloksanggul, TransTV45.com ||Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE yang diwakili oleh Asisten Administrasi Drs. Janter Sinaga, MM memimpin rapat Koordinasi Percepatan Implementasi Aplikasi Sistem Pengawasan Keuangan Desa (Siswaskeudes) di Humbang Hasundutan (11/3) di Inspektorat Humbang Hasundutan.

Rapat dimaksud untuk menindaklanjuti Surat Inspektur Jenderal Kementerian Dalam Negeri Nomor 700/2019/IJ tanggal 24 September 2021 periha Implementasi Aplikasi Sistem Pengawasan Keuangan Desa di Lingkungan Inspektorat Humbang Hasundutan.

Rapat ini diikuti oleh Inspektur, Drs. B.P Siahaan, MM, Kepala Badan Pengelolaan Keuangan dan Pendapatan Daerah, Drs. Jhon Harry Marbun, M.MA, Kepala Dinas Pemberdayaan Masyarakat Desa, Perempuan dan Perlindungan Anak, Binsar Marbun, S.Pd., MM serta Plt. Kepala Dinas Kominfo Astri Lidwina Manullang, S.STP, MM.

Rapat ini menyimpulkan:

1. Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan dengan segera melakukan kerjasama dengan BPKP Perwakilan Provinsi Sumatera Utara dalam memberikan bimbingan teknis penerapan aplikasi Siswaskeudes secara online.

2. Dinas PMDP2A menindaklanjuti dengan menguatkan peranan aparatur desa dalam penerapan Siskeudes secara online.

3. Dinas Kominfo memberikan dukungan jaringan internet melalui hotspot Humbang Hasundutan.

Dengan terlaksananya rapat ini diharapkan Pengelolaan Keuangan Desa di wilayah Kabupaten Humbang Hasundutan akan lebih efektif dan mempercepat pelaksanaan pembangunan di setiap desa di wilayah Kabupaten Humbang Hasundutan.||BMT.Manalu

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *