H.Dolly Pasaribu di wakili Sekda ucapkan apresiasi dan terima kasih kepada tim BKB

Breaking News319 Dilihat

TAPSEL. TRANSTV45.COM| Bupati Tapanuli Selatan (Tapsel) H Dolly Pasaribu, SPt, MM, yang diwakili Sekretaris Daerah (Sekda), Parulian Nasution, meninjau pelaksanaan operasi bibir sumbing, sunat massal, dan pengobatan gratis, yang dilakukan oleh Bakti Kesehatan Bermartabat (BKB) Sumatera Utara yang dirangkai HUT PPNI ke-48 tahun 2022 di Puskesmas Pargarutan, Kecamatan Angkola Timur, Kamis (31/3).

Di kesempatan itu, Parulian menyampaikan apresiasi dan terima kasih yang setinggi-tingginya kepada Tim BKB Sumatera Utara yang sudah melakukan kegiatan tersebut. Parulian berharap, kegiatan yang bersifat sosial seperti itu dapat terus dilaksanakan, demi mendekatkan pelayanan kesehatan kepada masyarakat Tapsel.

“Kemudian kami juga mengharapkan kepada masyarakat untuk ikut mendukung atas terselenggaranya Bakti Kesehatan Bermartabat ini,” harap Parulian.

Menurut Parulian, jika sehat berarti cerdas dan kalau cerdas berarti sejahtera. Dirinya mengaku bersyukur, karena berkat adanya kegiatan itu, ada 5 orang yang mengikuti operasi bibir sumbing, 130 orang yang mengikuti sunat massal, dan 50 orang yang mengikuti pengobatan gratis penyakit dalam.

“Mudah-mudahan kegiatan seperti ini dapat terus dilaksanakan diberbagai tempat,” tandasnya.

(Ali Yusron Dgr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *