Bupati Humbahas Sambut Peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan V Pemprov DKI Jakarta

Breaking News204 Dilihat

Doloksanggul, TransTV45.com ||Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE menyambut Peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan V yang diikuti oleh para pejabat Pengawas/Subkoordinator di Lingkungan Pemerintah Provinsi DKI Jakarta Tahun Anggaran 2022 (11/4) di Pendopo Bukit Inspirasi, Doloksanggul.

Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE dalam sambutannya menyampaikan bahwa sangat senang akan kehadiran peserta Pelatihan Kepemimpinan Pengawas di Kabupaten Humbang Hasundutan.

Provinsi Sumatera Utara ada 33 Kabupaten/ Kota dan 5 (lima) klaster. Humbang Hasundutan berada pada klaster dataran tinggi pinggiran Danau Toba.

Kabupaten Humbang Hasundutan mekar dari Kabupaten Tapanuli Utara pada tahun 2003, masih berusia 18 tahun. Saat ini terdiri dari 153 desa dan 1 kelurahan dengan jumlah penduduk 200 ribu lebih. Mata pencaharian penduduk didominasi perkebunan dan pertanian.

Melihat daerah Kabupaten Humbang Hasundutan yang masih banyak lahan tidak produktif, kami menekankan agar dikembangkan pertanian. Dan sampai pada saat ini, bisa dikembangkan Program Prioritas Nasional yaitu Pengembangan Food Estate.

Pada kesempatan itu juga, Bupati Humbang Hasundutan menceritakan bagaimana proses dan tantangan yang terjadi pada Program Pengembangan Food Estate.

Dalam sambutan Kepala Bidang Pengembangan Kompetensi Dasar, Manajerial, dan Fungsional BPSDM Provinsi DKI Jakarta, Indang Murniningsih mengucapkan terima kasih kepada Pemkab Humbahas yang telah menerima dengan sangat baik rombongan kami yaitu Peserta Kegiatan Studi Lapangan Pelatihan Kepemimpinan Pengawas (PKP) Angkatan V Tahun 2022.

Indang Murniningsih menambahkan, kedatangan kami dalam rangka melakukan Studi Lapangan (Stula) untuk meningkatkan kemampuan mengaktualisasikan kapasitas kepemimpinan, melayani melalui pengalaman best practices, pengendalian kegiatan pelayanan publik dan aplikasinya dalam Aksi Perubahan Kinerja Pelayanan Publik dalam peningkatan kualitas pelayanan publik, dengan lokus Pemerintah Kabupaten Humbang Hasundutan, Dolok Sanggul, Provinsi Sumatera Utara.

Turut hadir dalam acara ini Sekretaris Daerah Humbang Hasundutan Drs. Tonny Sihombing, M.IP dan Seluruh Kepala OPD Se-Humabang Hasundutan. (Diskominfo)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *