Dihadiri Bupati Dan Kapolres, Dhika Asril Sah Kembali Pimpin Karang Taruna Kampar

Breaking News221 Dilihat

Kampar-Transtv45.com ||Umarul Fatah Adikara SE, MSi kembali terpilih memimpin Karang Taruna Kabupaten Kampar untuk lima tahun kedepan periode 2022-2027.

Pemilihan atau temu karya Karang Taruna Kampar ini dihadiri dan dibuka Bupati Kampar yang diwakili Kadisdikpora Kampar M Yasir di Hotel Labersa, Kampar, Sabtu (16/04/2022) malam.

Tampak hadir juga Kapolres Kampar AKBP Rido Purba, Majelis Pertimbangan Karang Taruna H Herman Gazali, Kadis Sosial diwakili Kabid Pemberdayaan Sosial Siti Nurbaiti, Ketua Karang Taruna Provinsi Riau diwakili Sekretaris Rayan Pribadi dan para anggota karang taruna.

Sosok yang lebih akrab disapa Dhika Asril ini terpilih secara aklamasi, usai dukungan semua anggota Karang Taruna mengarah kepada dirinya.

Surat dukungan yang dibacakan oleh perwakilan Karang Taruna kecamatan Hendriyanto atau Hendri Kampai itu menyatakan kepercayaan penuh terhadap sosok Dhika yang dianggap bisa membawa Karang Taruna Kampar kearah yang lebih baik lagi.

Tak ada keraguan sedikitpun dari para anggota Karang Taruna terhadap sosok Dhika.

Karena selama periode pertama Karang Taruna dipimpin Dhika, begitu banyak perubahan maupun terobosan yang dilakukan.

Usai dinyatakan terpilih secara aklamasi memimpin Karang Taruna Kampar, Dhika kepada awak media mengatakan bahwa dibawahnya, Karang Taruna akan menjadi salah satu organisasi pembeda bagi pembangunan SDM di Kampar.

“Alhamdulillah, terimakasih kepada semua unsur Karang Taruna Kampar yang telah mempercayakan kembali Kepemimpinan lima tahun kepada saya. Mudah-mudahan, apa yang kita cita-citakan bersama, dapat terwujud,” ungkap Dhika dengan senyum bahagia.

Dhika juga menyebut, dibawah kepemimpinannya Karang Taruna akan banyak melakukan kegiatan sosial kemasyarakatan yang berdampak langsung dimasyarakat.

“Sampai saat ini banyak hal yang sudah kita programkan. Baik bidang UMKM, olahraga, pembagian sembako, pelatihan dan yang lainnya. Insyaallah kedepannya peran Karang Taruna akan lebih kita tingkatkan lagi. Hal ini semata-mata hanya untuk membantu masyarakat,” bebernya.

Sementara Kapolres Kampar AKBP Rido Purba ketika diwawancarai mengucapkan selamat atas terpilihnya kembali Dhika Asril sebagai Ketua Karang Taruna Kampar priode 2022-2027.

“Selamat untuk adinda Dhika, harapan kami Karang Taruna bisa selalu bersinergi dalam membina pemuda, terutama edukasi dan sosialisasi dalam memerangi narkoba” pungkas AKPB Rido Purba.**

(Adilmankoto)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *