Nias Utara – Transtv45.com |Pasangan AMAN (Amizaro Waruwu dan Yusman Zega) Bupati Nias Utara Dan Wakil Bupati Nias Utara, Menggelar Syukuran atas kemenangan pada Pilkada tahun 2020 yang lalu. Acara tersebut dilaksanakan di Lapangan Tribun Nias Utara (Nisut), Selasa (26/4/2022).
Selain Syukuran, juga dilaksanakan pembubaran Tim Pemenangan pasangan AMAN sekaligus pengukuhan Tim “SAHABAT AMAN”.
Bupati dan Wakil Bupati Nias Utara mengucapkan terima kasih atas kerja keras seluruh tim pemenangan dan simpatisan pasangan AMAN sehingga mereka berdua dapat memenangkan Pilkada Nisut tahun 2020 yang lalu.
“Hari ini, selain syukuran dan pembubaran tim pemenangan pasangan AMAN juga dilaksanakan pengukuhan Sahabat AMAN. Melalui Sahabat Aman ini dapat saling melengkapi dan saling bekerjasama membangun Nias Utara,” tutur Bupati Nisut, Amizaro Waruwu.
Amizaro Waruwu Menyampaikan bahwa, tepat pada hari ini pasangan AMAN telah satu tahun menjadi Bupati dan Wakil Bupati dan mereka berharap agar seluruh masyarakat Nisut untuk tetap bersama-sama mewujudkan Visi-Misi Pemerintahan Kabupaten Nias Utara saat ini.
“Bilamana dalam kepemimpinan kami ada hal hal yang tidak kesampaian, itu bukan berarti kami abaikan, tetapi kami sedang kerjakan tentu butuh proses. Ingatkan kami, kritiklah kami, tegurlah kami demi kemajuan Nisut,” ujar Bupati.
“Saya Amizaro Waruwu dan Yusman Zega mengucapkan terima kasih atas segala perjuangan bapak ibu selama ini. Kebersamaan yang selama ini telah terbina, mari terus kita lanjutkan untuk membangun Nias Utara,” sambungnya.
Pada Pengukuhan ” Sahabat AMAN”, Wakil Bupati Nias Utara, Yusman Zega Menyampaikan Bahwa ” Sahabat Aman” Harus Saling Melengkapi dan Saling Bekerjasama Untuk Membangun Nias Utara Yang Lebih Baik. Tutur Yusman Zega
Hadir saat itu, Seluruh tim Pemenangan Pasangan AMAN, baik tingkat kabupaten, kecamatan dan tim desa se-Kabupaten Nias Utara, Ketua dan sejumlah anggota DPRD Nias Utara, anggota DPRD Provsu (Edward Zega dan Tukari Talunohi), pimpinan dan pengurus partai politik, Sekda Nisut, sejumlah Kepala OPD dan sejumlah tokoh masyarakat Nisut.
(Yarman H24)