Wajo, Transtv45.com |Masyarakat tani Kab Wajo mendapatkan angin segar dengan kehadiran pupuk Super Tani Indonesia yang gencar melakukan sosialisasi ditiap Desa ditengah semakin terbatas nya kuota pupuk subsidi.
Antusiasme para petani hadir dalam sosialisasi pupuk super tani terlihat di Desa Tosora Kecamatan Majauleng (Kamis, 2/6/2022)
Menurut Ambo upe ali selaku Direktur PT. STI wilayah Kab Wajo dalam paparannya menyampaikan bahwa dengan menggunakan pupuk super tani akan memberikan keuntungan langsung yakni Hemat Biaya, Hemat Tenaga dan Hemat Waktu.
“Kalau selama ini kita menggunakan 500kg pupuk dalam satu hektare lahan maka kalau kita menggunakan komposisi pemupukan super tani hanya menggunakan 250kg dalam satu hektarenya”kata Ambo upe ali
“Mengenai bagaimana potensi hasil panennya menggunakan pupuk ini, sebaiknya kita tanya langsung karena sudah ada beberapa orang yang pernah menggunakan pupuk super tani pada tahun yang lalu didaerah ini” sambungnya.
Andi Mukhlis, Salah satu peserta yang sudah duakali menggunakan pupuk super tani menjelaskan bahwa saat menggunakan pupuk super tani ada peningkatan lebih dari 30% dari panen sebelum nya. Ada peningkatan lebih dari 10 karung dan bobotnya juga bertambah.
Jurnalis, andika.