Wabup Majene Berikan Bantuan Buku Bacaan Kelurahan Mosso Dhua

Berita255 Dilihat

Majene. Transtv45.com| Kelurahan Musso Dhua Kecamatan Sendana yang baru beberapa bulan dipimipin Mursalin sebagai Lurah Mosso Dhua kini sudah memiliki tambahan fasilitas baru untuk menunjang produktivitas warganya.

Fasilitas baru itu, dengan konsep perpustakaan outdoor baca atau yang biasa disebut taman baca kelurahan melalui swadaya berlokasi di samping Kantor Kelurahan Mosso Dhua.

“Rencananya, dalam waktu dekat perpustakaan outdoor baca ini akan di dilaunching,” terang Mursalin setelah menerima buku bacaan dari Wakil Bupati Majene Arismunandar secara simbolis di ruang tamu Wakil Bupati Majene, Selasa (28/06/2022).

Mursalin menyebut, tahap pembangunan perpustakaan outdoor baca sudah masuk 80 persen. “Khusus untuk anak sekolah yang berkunjung sudah disiapkan guru relawan, dan bagi masyarakat umum tinggal memilih buku-buku yang sudah disiapkan untuk dibaca,” jelasnya.

Fasilitas perpustakaan outdoor baca lanjutnya, merupakan terobosan sejak awal menahkodai Kelurahan Mosso Dhua guna mendukung harapan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Majene sebagai wujud Kota Pendidikan di Sulbar.

“Kita juga akan menyiapkan fasilitas lainnya, seperti dispenser bagi masyarakat yang ingin minum kopi, buku pinjam pakai dan fasilitas lainnya,” aku mantan Bendahara Kantor Perpustakaan, Arsip dan Dokumentasi Majene itu.

Sementara, Wakil Bupati Majene Arismunandar menuturkan, taman baca Kelurahan Mosso Dhua dapat lebih membangkitkan dan meningkatkan minat baca masyarakat sehingga tercipta masyarakat yang cerdas dan selalu mengikuti perkembangan ilmu pengetahuan dan teknologi seperti sekarang ini.

“Keberadaan taman baca ini, juga dapat mengembangkan budaya baca masyarakat demi tercapainya masyarakat berbudaya baca yang berpengalaman, kritis, beradab, maju dan mandiri,” tuturnya.

Penyerahan buku bacaan, Arismunandar berharap, dapat lebih meningkatkan pemikiran dan semangat inovatif masyarakat, serta meningkatkan program literasi di Bumi Assamalewuang ini. “Pembangunan taman baca merupakan wujud Majene sebagai Kota pendidikan di Sulbar,” pungkasnya.

(Whd)

 

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *