Medan, Transtv45.com ||Bupati Humbang Hasundutan Dosmar Banjarnahor, SE mengikuti Puncak Peringatan ke-29 Hari Keluarga Nasional (Harganas) Tahun 2022 bertema “Ayo Cegah Stunting agar Keluarga Bebas Stunting” yang dihadiri langsung oleh Presiden Jokowi (7/7) di Lapangan Merdeka Kota Medan, Provinsi Sumatera Utara.
Dalam arahannya Presiden RI Jowo Widodo (Jokowi) mengajak seluruh komponen bangsa untuk gerak bersama dan bekerja keras dalam menurunkan stunting dengan seluruh akar permasalahannya.
“Saya mengajak kepada seluruh kekuatan bangsa untuk bergerak bersama-sama, bekerja bersama-sama, bersinergi bersama-sama untuk menurunkan stunting dan seluruh akar masalahnya dalam rangka mempersiapkan sumber daya manusia generasi penerus kita yang berkualitas,” ujar Presiden.
Presiden menekankan, generasi penerus bangsa Indonesia penting untuk dipersiapkan dengan baik karena merupakan penentu wajah masa depan Indonesia.
“Kalau anak-anak kita pintar, pinter-pinter, cerdas, kita bersaing dengan negara lain itu mudah. Tapi kalau anak-anak kita stunting, gizinya enggak baik, nutrisinya enggak tercukupi, ah sudah, nanti ke depan bersaing dengan negara-negara lain ini akan sangat kesulitan kita,” ujarnya.
Pada kesempatan itu juga Presiden RI, Jokowi menyampaikan agar tahun 2024 angka stunting mencapai 14 %.
Kegiatan ini juga diikuti oleh Wakil Bupati Humbang Hasundutan, Oloan Paniaran Nababan, SH., MH dan disiarkan secara langsung melalui media sosial live streaming oleh BKKBN.||BMT.Manalu