Menderita Lumpuh Total Dan Terbaring Tidak Berdaya, Nonsari Butuh Perhatian Para Dermawan Dan Pemkab Tuba

Breaking News179 Dilihat

Tulang Bawang, TransTV45.com ||Menderita penyakit lumpuh total dan terbaring tidak berdaya, Nonsari (56) Seorang warga Gunung Sakti Kelurahan Menggala Selatan Kecamatan menggala Kabupaten Tulang Bawang butuh perhatian dari para Dermawan dan Pemkab Tulang Bawang. Kamis, (13/10/2022).

Tampak terbaring lemah dengan kondisi yang sangat memperihatinkan, berdasarkan keterangan keluarga nya, Nonsari menderita penyakit Lumpuh Total semenjak Januari 2017 yang lalu.

Semenjak Nonsari terbaring sakit, inilah yang menjadi pikiran dari suami dan para keluarganya, bagaimana supaya bisa merawat atau mengobatinya. Soalnya dari segi faktor ekonomi, dapat terbilang tidak mencukupi (Tidak mampu).

Nonsari saat ini sangat memprihatinkan, dengan kondisi kesehatan yang semakin menurun.
Dengan mengandalkan BPJS untuk biaya pengobatan dan perawatannya.Tentu itu saja tidak mencukupi, misalkan seperti kebutuhan Pempes atau buat keperluan lainnya (Diluar BPJS).

Sementara itu Rosdi (54) selaku suami dari Nonsari, yang kesehariannya hanya berpropesi sebagai buruh harian yang pendapatannya tidak dapat di pastikan, menuturkan, ‘Ya kami dan pihak keluarga sudah seringkali membawa Nonsari untuk dirawat dirumah sakit RSUD Menggala, dan sudah berupaya untuk mencari solusi lain nya, namun saat ini terbentur dengan kekurangan biaya dan tidak ada lagi yang bisa di jual atau di lelang untuk biaya pengobatan,” tuturnya.

Dalam kesedihannya Rosdi selaku kepala rumah tangga yang istrinya dalam kondisi memperihatinkan, ia berharap ada perhatian dari Bupati Dr.Hj. Winarti, SE.,MH serta uluran tangan dari para Dermawan, dan Dinas Kesehatan Kabupaten Tulang Bawang, agar dapat membatunya”.||Harry

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *