Rokan Hulu,TransTV45.Com // Dewan Pimpinan Daerah Jurnalis Online Indonesia (DPD-JOIN) Kabupaten Rokan Hulu (Rohul), menyampaikan apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Rohul yang telah menyemarakkan peringatan hari jadi Kabupaten Rohul yang ke-23 tahun
Demikian disampaikan Ketua DPD-JOIN Kabupaten Rohul, Palasroha Tampubolon kepada Wartawan, Rabu (13/10/2022).
“Saya sangat apresiasi kepada Pemerintah Kabupaten Rohul yang telah meriah memperingati hari jadi Kabupaten Rohul yang ke-23,”Ucap Palas.
Selain itu, Ketua DPD-JOIN Kabupaten Rohul ini berharap, Pasca Pandemi Covid19, Pemkab Rohul segera bangkit, melanjutkan pembangunan yang stagnasi akibat Pandemi Covid19.
Tak hanya itu, Pemkab Rohul hendaknya lebih fokus kepada pembangunan infrastruktur terutama jalan-jalan desa menghubungkan ke ibu kota Kecamatan dan menuntaskan jalan Provinsi.
Tentunya eforia peringatan hari jadi Kabupaten Rohul ke-23 adalah wajar melalui berbagai agenda dan kegiatan yang telah dilaksanakan oleh Pemkab Rohul. Namun kegembiraan tersebut akan lebih sempurna jika persolan infrastruktur jalan segera dibenahi.
Dengan begitu, Perekonomian masyarakat Rokanhulu akan mengalami kemajuan yang signifikan, sehingga tingkat kemiskinan masyarakat semakin rendah setiap tahunnya
Irwansyah