SDN No 53/1 Tebing Tinggi, Mengadakan ANBK Bagi Siswa Kelas V Tahun 2022.

Pendidikan306 Dilihat

BATANG HARI, TRANSTV45.COM|| Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) 2022 Tingkat Sekolah Dasar/Madrasah Ibtidaiyah (SD/MI) sudah memasuki masa gladi bersih.

” Dengan adanya program tersebut maka SDN No 53/I Tebing Tinggi Kecamatan Maro Sebo ulu, Kabupaten Batang hari melaksanakan Kegiatan Gladi dan ANBK.mulai hari senen tanggal (17/10/2022). acara Gladi yang diikuti 18 Siswa Kelas V. kegiatan tersebut berjalan dengan baik dan lancar, maka dilanjutkan pada hari ini senen tanggal (24/10/2022) dengan kegiatan Asesmen Nasional Berbasis Komputer (ANBK) yang bertempat dikantor Desa tebing tinggi.juga diikuti 18 Peserta dengan katagori dibagi dua sesi, sesi pertama 9 Peserta masuk mulai jam.07.30 – 09.40 dan sesi kedua masuk jam 10.40 – 12.50.wib.” Ungkap Ibrahim Operator SD 53/I.

” Lain halnya penyampaian Ibu Mujiasih SPd.SD Kepala Sekolah SDN No 53/1 Program ANBK diselenggarakan Kementerian Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi (Kemendikbud Ristek) sebagai pengganti ujian nasional. juga untuk memdidik siswa dan siswi menjadi pintar dengan mengolah dan mempelajari tekhnologi Komputer.
ANBK dilaksanakan dengan 3 instrumen, yaitu Asesmen Kompetensi Minimum (AKM), Survei Karakter dan Survei Lingkungan Belajar. AKM dibagi menjadi dua jenis tes, yakni literasi membaca dan literasi matematika (numerasi) para siswa.” Ungkapnya kepada awak media.”

Penulis: Masyhuri

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *