Probolinggo, TransTV45.com ||Pengusiran Wartawan Oleh istri dari pemilik perusahaan. Rabu (4/1/2023). Kejadian pengusiran terhadap wartawan oleh istri dari pemilik perusahaan porang PT Probolinggo Big Power (PT.PBP) bahkan bukan hanya wartawan yang di usir, Kepala Desa Sukokerto Kecamatan Pajarakan pun ikut menjadi korban dari Owner perusahaan tersebut.
Setelah awak media konfirmasi kepada saksi utama sekaligus pemilik rekam kejadian dari awal di saat itu sedang meliput di PT. PBP (perusahaan porang) ber inisial SR.
SR mengatakan dan membenarkan adanya pengusiran terhadap wartawan, bahkan rekamannya sudah disimpan dalam memori card sebagai bukti ketika dibutuhkan dalam proses penanganan kasus ini kepolisian nantinya, ucap SR.
Seperti yang dilangsir oleh Media nuansasinar.com, bahwa PT. Probolinggo Big Power ini sudah terbukti memperkerjakan masyarakat sekitar yang ada di Desa Sukokerto dan Tanjung, serta membantu dari perekonomiannya melalui sebagai pekerjanya. Namun ironisnya, pernyataan tersebut dibantah keras oleh beberapa warga Desa Sukokerto, Kec Pajarakan Kab. Probolinggo
Jamaluddin selaku sekjen IWP (Ikatan Wartawan Probolinggo) mengatakan, pihaknya akan terus komitmen bersama F-Wamipro untuk mengawal kasus dugaan pengusiran oknum wartawan yang sudah dilaporkan dan saat ini sudah ditangani polres Probolinggo.** (Denny)