Bupati Nias Barat Hadiri Acara Hut Ke-XXV & Pesta Pembangunan Rumah Dinas PDT. Jemaat Gereja ONKP Faomasi Medan.

Breaking News305 Dilihat

 


Nias Barat, TransTV45.com ||Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu yang didampingi oleh Kadis Kominfo Sihama Gulo, S.Pd, Kaban Bappedalitbangda Eta Fajar Wiriatmo Daely, S.P., M.Si Plt Kadis Perdagangan dan UMKM Balasia Gulo, S.Pd, MM, Sekwan Setia Budi Halawa, S.Sos., MM menghadiri acara perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-XXV dan pesta pembangunan rumah dinas Pendeta Jemaat Gereja ONKP Faomasi Resort Medan. Pada Minggu, (19/02/2023).

Ketua Panitia Latarefilia Hia, S. E. dalam laporannya menyampaikan bahwa acara Perayaan HUT ke-XXV ONKP Faomasi ini dirangkai dengan Pesta Pembangunan rumah Pendeta Jemaat ONKP Faomasi, dan kami mengundang Bapak Ibu hadir saat ini agar membantu kami dalam doa untuk melanjutkan Pembangunan rumah Pendeta di Jemaat Faomasi ini, kehadiran Bapak Ibu membuat kami lebih semangat untuk melangkah maju, tutur Ketua Panitia.

Pdt. Sikida Hia, S.Th (Pendeta Jemaat Faomasi) dalam sambutannya menyampaikan bahwa Gereja ONKP Faomasi didirikan tahun 1997 oleh beberapa keluarga yang beribadah di rumah warga, dan pada hari Sabtu tanggal, 06 September 1997 diadakan pertemuan kebaktian (Sikola Wangandro) perdana di rumah warga (alm) Bapak Ama Tomi Daeli Jl. Gaperta Ujung Gang Beringin No. 132-E. Saat itu disepakati nama ONKP Jl. Binjai dan kebaktian berikutnya disepakati nama jemaat menjadi ONKP Jemaat Kota.

Selanjutnya, Pada tanggal, 01 Februari 1998 mendapat izin melaksanakan kebaktian, dari BPH ONKP. dan inilah kebaktian perdana di ONKP Jemaat Kota dilaksanakan.

Kemudian akhirnya, Pada tanggal, 05 Agustus 2012 melalui musyawarah jemaat tentang perubahan nama menjadi “ONKP Jemaat Faomasi” dengan alasan bahwa Gereja berdomisili di Deli Serdang.

Dalam kesempatan itu oleh Tokoh masyarakat Nias yang juga (Mantan Kapolres Nias) AKBP (Purn.) Bazawato Zebua, SH., M.H., menyampaikan bahwa apabila ada kerjasama pasti akan terselesaikan pembangunan yang diharapkan oleh Panitia, Pendeta Resort dan Pendeta Jemaat Faomasi.

Penasehat Panitia Ibu Salma Sara Rajagukguk (Ketua Yayasan Bethesda) sampaikan dukungannya atas pembangunan Rumah Pendeta sembari menitip harapan agar inang Pendeta bersabar, pasti bisa kalau kita bersatu kita akan kuat dan teguh.

Anggota DPRD Deli Serdang Antoni Napitupulu, dalam sambutannya menegaskan bahwa gereja harus tetap berkembang, pembangunan tidak selesai seketika tapi bertahap. Pemerintah Deli Serdang dan DPRD sebagai wakil rakyat siap mendukung. Apa yg dibutuhkan oleh jemaat supaya disampaikan kepada wakil rakyat dan kepada Pemerintah Deli Serdang. Antoni Napitupulu menyarankan agar Panitia segera sampaikan proposal dan kami akan membantu sesuai anggaran yang tersedia di Deli Serdang, walau pun hanya sedikit namun tetap diperhatikan.

Sambutan Bupati Deli Serdang yang disampaikan oleh Asisten II Setda Deli Serdang Putra Jaya Manalu sangat menyambut baik dan mendukung acara HUT Ke XXV ONKP Jemaat Faomasi, kiranya acara ini menjadi momen untuk memperkokoh kebersamaan serta memberikan nuansa Baru untuk peningkatan kualitas iman Jemaat.

Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, mengawali arahannya dengan menyapa warga jemaat melalui ungkapan rasa bahagia dan kebanggaannya bertemu langsung dengan warga ONKP Jemaat Faomasi dan seluruh undangan yang berbahagia.

Selama ini Bapak dan Ibu mungkin sudah mendengar nama Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu dan telah melihat foto saya melalui media sosial tetapi pada hari ini Tuhan izinkan kita boleh bertemu langsung di acara perayaan HUT ke- XXV ONKP Jemaat Faomasi. Sebagaimana kita dengarkan dari penjelasan Pendeta Jemaat Ibu Pdt. Sidika Hia, S.Th. bahwa pembentukan Jemaat ini diawali dengan pertemuan beberapa keluarga kecil melalui kebaktian di rumah dan sebagaimana kita saksikan bahwa saat ini sudah berdiri gedung gereja yang permanen.

Terkait Pembangunan rumah Pendeta Jemaat Faomasi saya (Bupati) sampaikan bahwa kalau Tuhan yang berkarya maka semuanya boleh jadi. Kerinduan Jemaat untuk membangun rumah dinas Pendeta Jemaat, mari kita bahu membahu, melangkah seirama maka yakinlah pasti tercapai walau tidak seketika menunggu waktunya Tuhan, Tutur Khenoki.

Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu menghimbau seluruh yang hadir, agar menjadi lilin dan garam di tengah-tengah masyarakat. Mari kita belajarlah kepada lilin itu, rela hancur demi menerangi sekelilingnya, Himbaunya.

Pada kesempatan itu Bupati Khenoki Waruwu menguraikan beberapa kebijakan yang menyentuh masyarakat Nias Barat selama kepemimpinannya, seperti Ambulance Gratis yang beroperasi 24 jam, Santunan suka bagi keluarga yang ada kemalangan (setiap ada yang meninggal dunia warga Nias Barat), pemerintah Nias Barat hadir meringankan beban keluarga yang sedang berduka. Juga pemberian santunan kepada hamba-hamba Tuhan yang melayani di berbagai sekte/organisasi agama yang ada di Nias Barat.

Dari beberapa program/kebijakan selama kepemimpinan kami, ada sepuluh penghargaan yang sudah kita terima dari lembaga pemerintah maupun lembaga swasta, Ujar Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu mengakhiri.

Sebagai bentuk dukungan untuk pembangunan Gereja ONKP Jemaat Faomasi, dan sesuai aturan tidak memungkinkan pemerintah Kabupaten Nias Barat memberikan bantuan karena Jemaat Faomasi berdomisili di luar wilayah administrasi Kabupaten Nias Barat, maka pada kesempatan itu, Bupati Nias Barat memimpin penggalangan dana.

Melalui penggalangan dana yang dipimpin langsung Bupati Nias Barat Khenoki Waruwu, terkumpul dana sebesar 151 juta rupiah yang dialokasikan untuk mendukung kegiatan pembangunan gedung Gereja ONKP Faomasi.

Pada acara HUT Gereja ONKP Jema’at Faomasi Resort Medan tersebut, ikut terlihat al. Ephorus dan Sekjen ONKP, Ketua Yayasan Bethesda, Pendeta Resort Medan, Mantan Kapolres Nias, Mewakili Bupati Deli Serdang, DPRD Deli Serdang, Ketua Yayasan Bethesda, dan beberapa tokoh masyarakat yang telah hadir pada saat itu.**

Penulis : Agus T Daely.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *