Generasi Muda Kabupaten Nias Harapkan Adanya Partisipasi Kaum Milenial Dalam Pilkada 2024 Mendatang

Breaking News497 Dilihat

Nias, TransTV45.com ||Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) kurang dari dua tahun lagi, masyarakat Kabupaten Nias khususnya para generasi muda mengharapkan perubahan dengan adanya sesosok keterwakilan dari kaum milenial yang dapat menjadi alternatif pilihan sebagai salah seorang kontestan pada Pilkada 2024 mendatang.

Dika Halawa, Salah seorang pemuda Kabupaten Nias dari Kecamatan Ma’u, Minggu (5/3/2023) mengatakan, saya melihat, kita kaum Milenial khususnya di Kabupaten Nias ini sepertinya minim peran, sehingga akhirnya beberapa hal yang seharusnya menjadi kepentingan anak muda menjadi sedikit terabaikan. Salah satunya, ketersediaan lowongan pekerjaan yang sangat sedikit sehingga sangat diharapkan adanya program alternatif dari pemerintah daerah agar anak-anak muda ini terberdayakan.

“Kita ambil contoh, kebanyakan saya melihat pemuda kita di Kabupaten Nias setiap tamat Sekolah Menengah Atas (SMA) langsung merantau keluar daerah, baik diperkebunan maupun di Kota Besar.

Kenapa ini bisa terjadi, bisa jadi karena pemerintah daerah tidak terlalu fokus kepada pemberdayaan anak-anak muda” Kata Dika.

Tentu kedepan, kita harus mengutamakan mengusung calon dari kaum melenial, apalagi dengan adanya keterwakilan ini, diharapkan mampu mempercepat peningkatan kualitas pendidikan yang dapat bersaing dengan daerah-daerah perkotaan” Ujar Dika.

Dari beberapa pemuda Kabupaten Nias yang dirasa memiliki kompetensi, Yuwinka Sandroto mungkin menjadi salah satu alternatif bagi keterwakilan kaum milenial Kabupaten Nias.
Yuwinka Sandroto yang notabene adalah mantan aktivis mahasiswa Jakarta, yang telah memiliki pengalaman dibeberapa organisasi kemahasiswaan seperti Gerakan Mahasiswa Kristen Indonesia (GMKI) Cabang Jakarta, Gerakan Mahasiswa Hukum Jakarta (GMHJ), Badan Eksekutif Mahasiswa (BEM) Univ. Esa Unggul dan Organisasi Mahasiswa Kristen (OMK).
Dengan pengalaman tersebut, Dia dirasa mampu menggalang suara dan partisipasi kaum milenial. Tentunya juga diharapkan mampu membawa ide-ide segar dan gaya kepemimpinan yang sesuai dengan anak-anak milenial,” Sebutnya,**Red

Foto: Yuwinka Zandroto yang dikutip dari akun Facebooknya.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *