Ditaja Civitas Akademika, Menwa STIE Bangkinang Hadiri Peringatan Isra’ Mi’raj

Breaking News1972 Dilihat

Kampar Riau, TransTV45.com ||Resimen Mahasiswa (Menwa) Satuan 054/Indra Jaya Kompi-C STIE Bangkinang menghadiri peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW 1444 H / 2023 M sekaligus Halal Bi Halal dalam menyambut bulan suci Ramadhan 1444 H / 2023 M, yang berlangsung di Masjid Baitul Ilmi Kampus STIE Bangkinang. Jum’at (10/3/2023).

Peringatan Isra’ Mi’raj dan Halal Bi Halal tersebut ditaja oleh Civitas Akademika Sekolah Tinggi Ilmu Ekonomi (STIE) Bangkinang yang diikuti langsung oleh Ketua STIE Bangkinang Dr. H. Zulher, MS yang didampingi oleh Puket I Drs. H. Zamhir Basem, MM, Ketua Prodi Manajemen, H. Yulizar, MM, BEM, DLM, UKM, beserta para dosen, staf dan karyawan.

Kegiata islami kampus STIE Bangkinang menghadirkan Ustadz dari Dewan Pengawas Bank Syariah, Ustadz Rahmad Ilahi, Lc, M.Ec yang mengisi ceramah mengenai peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di masa lalu.

Komandan Kompi (Danki) Menwa STIE Bangkinang, Ainul Umaiyah dengan didampingi oleh para anggotanya mengatakan bahwa peringatan Isra’ Mi’raj merupakan salah satu momentum keagamaan yang tak pernah terlewatkan oleh Kampus STIE Bangkinang.

“Peringatan Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW di Kampus STIE Bangkinang merupakan kegiatan keagamaan yang rutin dilaksanakan dari tahun ke tahun, kami sebagai organisasi mahasiswa aktif selalu ikut serta menghindari kegiatan yang diselenggarakan oleh kampus,” kata Ainul Umaiyah.

“Semoga dengan menghadiri kegiatan religi ini, para anggota Menwa STIE Bangkinang beserta mahasiswa/i lainnya lebih mengetahui lebih dalam bagaimana peristiwa Isra’ Mi’raj Nabi Muhammad SAW, sebagaimana yang disebutkan oleh Ustad penceramah, yaitu perjalanan Nabi Muhammad SAW dari Masjidil Haram Mekkah ke Masjid Al Aqsa di Yerusalem, dan menuju Sidratul Muntaha atau langit ke tujuh dan memperoleh peritah untuk menunaikan ibadah sholat lima waktu,” ungkap Ainul Umaiyah.

Saat mengikuti rangkaian peringatan Isra’ Mi’raj dan Halal Bi Halal, tampak para anggota Menwa kampus STIE Bangkinang sangat bersemangat dan antusias.**(rls/Adilkoto/Rano)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *