Kapolres Sarolangun AKBP Imam Rachman, S.IK; Pimpin Upacara Hari Bhayangkara ke 77

Daerah346 Dilihat

Sarolangun-TransTV45.com|Puncak perayaan Hari Bhayangkara ke 77 Tahun 2023 Polres Sarolangun dilaksanakan hari ini Sabtu 01 Juli 2023. Kapolres Sarolangun AKBP Imam Rachman, S.IK Pimpin Pelaksanaan Upacara. Kegiatan berlangsung di Lapangan Apel Mako Polres Sarolangun.

 

Turut hadir dalam Upacara duduk di kursi tamu undangan Pj. Bupati Sarolangun Dr. Ir. Bachril Bakri bersama Forkopimda, Asisten I Pemda Sarolangun Drs. Arief Ampera, Danramil Batang Asai Kapten Husnan Efendi, Ketua KPU Sarolangun, Ketua Bawaslu Sarolangun, Kakan Kesbangpol Sarolangun, Hudri M.Pd.I, Kadishub Sarolangun, Kasat Pol PP Sarolangun, APDESI Sarolangun, Toma, Toga, dan Todat Sarolangun, Purnawirawan Polri, Bhayangkari Cabang Res Sarolangun.

 

Ikut dalam Upacara Seluruh Personil Polres Sarolangun, 1 SST Personil Kodim 0420 Sarko, 1 SST Personil Kompi Senapan 0420 Sarko, 1 SST Personil Dishub Sarolangun, 1 SST Personil Sat Pol PP Sarolangun dan 1 SST Personil Mitra Polri Sarolangun.

 

Dalam amanatnya Kapolres Sarolangun AKBP Imam Rachman mengucapkan selamat Hari Bhayangkara ke 77, selamat menjalankan amanah mulia, selamat mengabdi kepada rakyat, bangsa dan Negara.

‘’Tingkat kepercayaan masyarakat terhadap Polri di tahun 2023 meningkat, naik diatas 70% , ini adalah perkembangan yang baik, namun masih jauh dari harapan dan masih banyak keluhan dari masyarakat terhadap Polri yang perlu ditindak lanjuti, oleh karena itu Polri harus memperbaiki diri, terus berbenah dan terus melakukan reformasi’’ ujar Kapolres Sarolangun.

 

Kapolres juga mengatakan bahwa Instusi Polri bisa diibaratkan sapu lidi, masih masing lidi harus bersih, lurus dan kuat.

‘’Semua batang lidi harus diikat agar bersatu padu, bersinergi, tidak boleh ada blok blokan lagi, tidak boleh ada patronan patronan lagi’’. Sambungnya.

 

Terakhir amanat beliau meminta kepada seluruh personil Polres Sarolangun untuk menjadi Bhayangkara sejati yang mengabdi tanpa henti kepada masyarakat, bangsa dan Negara untuk kemajuan Indonesia.

 

Pukul 08.50 wib Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun Bhayangkara ke-77 Polres Sarolangun, kegiatan dilanjutkan syukuran pemotongan tumpeng di Aula belakang Mapolres Sarolangun.

Masri Syah

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *