Nias Barat-TransTV45.com||Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Nias Barat Sozisokhi Hia, SH., MM mewakili Bupati Nias Barat menghadiri Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPS-LB) PT. Bank Sumut yang dilaksanakan di Ruang Rapat Direksi Lt.3 Gedung Kantor Pusat Bank Sumut Jl. Imam Bonjol Nomor 18 Medan. Pada Senin, (03/07/2023).
RUPS-LB Bank Sumut yang dihadiri oleh Gubernur Sumatera Utara Edy Rahmayadi selaku Pemegang Saham Pengendali, Bupati/Walikota se Sumatera Utara sebagai Pemegang Saham, Rapat Umum Pemegang Saham Luar Biasa (RUPSLB) PT Bank Sumut mengangkat dan menetapkan Babay Parid Wazdi sebagai Direktur Utama (Dirut).
Gubernur Sumatera Utara, Edy Rahmayadi mengatakan RUPSLB Bank Sumut ini juga mengangkat Komisaris Independen Khairy Hanim Rangkuti dan Komisaris Utama Non Independen Afifi Lubis.
Sebenarnya ada lima yang akan diisi di Bank Sumut ini, tapi hari ini yang sudah disetujui baru tiga, yaitu satu direktur utama dan dua komisaris, yang hari ini kita angkat, ujar Gubsu Edy Rahmayadi.
Turut hadir pada RUPS-LB tersebut para Direksi, Bupati/Wali Kota se-Sumut, Kepala Badan Keuangan dan Aset Daerah Ismael Parenus Sinaga, Inspektur Daerah Provinsi Sumut Lasro Marbun, Kepala Biro Perekonomian Setdaprov Sumut Naslindo Sirait, dan beberapa rombongan lainnya.
Agus T. Daely