Pemerintah Desa Hilialawa Salurkan BLT Tahun Anggaran 2021

Breaking News618 Dilihat

Nias – TransTV45.com, Pemerintah Desa Hilialawa Kecamatan Bawalato Kabupaten Nias menyalurkan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa TA 2021 di Balai Pertemuan Desa. Selasa 10/08/2021.

Kegiatan penyaluran BLT Dana Desa TA 2021 tersebut turut hadir Kepala Desa Hilialawa Arozatulo Telaumbanua dan Perangkat Desa, Brigpol Simbiring Bhabinkamtibmas dari Polsek 03 Bawalato, Camat bawalato atau mewakili, P3MD, BPD, Team Relawan Aman Covid-19 dan para penerima manfaat BLT Desa Hilialawa.

Dalam hal ini Kepala Desa Hilialawa Arozatulo Telaumbanua menyampaikan laporan terkai Penerimaan BLT di mana sebelumnya, pendataan penerima BLT sebanyak Tujuh Puluh Kepala Keluarga setelah di verifikasi ulang penerima BLT yang pasti sebanyak Lima Puluh Delapan Kepala Keluarga. Kepala Desa menjelaskan bahwa di dalam pendataan peneriamaan BLT sebanyak Tujuh Puluh Kepala Keluarga tersebut ada sebagian yang telah menerima BST, BPNT dan PKH sebanyak Dua Belas Kepala Keluarga setelah dikurangin Penerima manfaat BLT Tahun 2021 sebanyak Lima Puluh Delapan Kepala Keluarga.

Kepala Desa Hilialawa mengharapkan kepada seluruh penerima BLT-DD di gunakan tepat sasaran dan sesuai untuk kebutuha keluarga.

Dalam sambutan P3MD Kecamatan Mengucapkan trima kasih kepada pihak Pemerintaha Desa dan juga kepada Team Relawan yang telah bersusah payah mendata penerima manfaat BLT di Desa Hilialawa.

Adapun penjelasan P3MD bahwa Desa Hilialawa adalah Desa ke Tujuh yang menyalurkan BLT.

Pelaksanaan pendataan BLT berdasarkan pendataan Tahun lalu hanya tinggal menyingkronkan dengan penerima bantuan jenis lainnya seperti BST,BPNT dan PKH.

Brigpol Sembiring Bahbinkamtibmas dari Polsek 03 Bawalato mengharapkan kepada penerima manfaat BLT supaya di gunakan untuk keperluan keluarga.

Brigpol Sembiring menghimbau kepada masyarakat Hilialawa supaya tetap mematuhi Portokol Kesehatan seperti Cuci tangan, jaga jarak, memakai masker dan menghindari kerumunan.

Terpisah salah seorang penerima manfaat BLT-DD Lisman Bawamenewi saat di konfirmasi mengatakan bahwa pertama tama kami ucapkan trimakasih kepada Pemerintah baik dari Pusat dan khususnya Desa Hilialawa atas kepeduliannya kepada kami yang merasakan pendemi ini tidak ada balasan dari kami sebagai penerima BLT hanya bisa kami ucapka trimakasih. Ujarnya.

 

Penulis : Hardi M Gulo.

 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *