Langkah Awal Penuh Arti, Korem 132/Tdl Pasang Pondasi Rehab Panti Asuhan Nur Anatapura

Breaking News6986 Dilihat

Palu-TransTV45.Com-Progres rehabilitasi Panti Asuhan Nur Anatapura yang digagas oleh Korem 132/Tadulako terus menunjukkan perkembangan signifikan.

Tim pelaksana yang terdiri dari personel TNI Korem 132/Tdl melaksanakan pemasangan pondasi batu kali serta pembesian sloof sebagai tahap awal konstruksi utama bangunan Rehab Panti Nur Anatapura yang berlokasi Jl. Tanggul Selatan No.17 Kota Palu, Rabu, (16/04/2025).

Pekerjaan ini merupakan fondasi penting dari pembangunan struktur gedung baru yang nantinya akan digunakan sebagai ruang tidur dan ruang belajar anak-anak panti. Proses pemasangan dilakukan dengan teliti dan sesuai standar teknik bangunan demi menjamin kekuatan dan ketahanan bangunan dalam jangka panjang.

Kasiter Kasrem 132/Tdl Kolonel Inf Ary Bayu Saputro, S.Sos., menyampaikan bahwa tahapan ini merupakan bagian dari komitmen Korem dalam memberikan hunian yang lebih layak dan aman bagi anak-anak panti asuhan.

“Hari ini kita mulai masuk ke tahapan yang sangat vital, yaitu pondasi. Ini menjadi simbol kuatnya dasar kebersamaan antara TNI dan masyarakat dalam membangun masa depan yang lebih baik,” ujar Kasiter dalam keterangannya.

Kegiatan ini juga mendapat dukungan dan partisipasi dari warga sekitar yang ikut membantu dalam proses pengangkutan material dan penyediaan logistik ringan. Sinergi ini menjadi bukti nyata semangat gotong royong yang terus digalakkan oleh Korem 132/Tdl dalam setiap kegiatan sosialnya.

Dengan semangat kebersamaan, pembangunan rehab ini diharapkan dapat rampung sesuai jadwal dan segera dapat digunakan oleh anak-anak Panti Asuhan Nur Anatapura.

Korem 132/Tadulako berkomitmen untuk terus hadir dan berperan aktif dalam menjawab kebutuhan sosial masyarakat, serta membangun ruang-ruang harapan bagi generasi penerus bangsa.

 

Sumber : Penrem 132/Tdl

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *