Ternyata Masih ada Ditemui di Toba Kepsek Berkantor dan Bekerja di Tempat Parkiran Sekolah

Berita, Daerah32 Dilihat

Nassau – TransTV45.com||Tak ada rotan akarpun jadi, tak ada ruang kerja tempat parkirpun digunakan jadi tempat kerja.

Filosopi diatas adalah perumpamaan yang sedikit pilu yang telah dialami oleh ibu Monaria br Nababan S.Pd, seorang Kepala Sekolah SMKN 1 Nassau yang beralamat di

Jl. sibio-bio, Desa Lumban Rau Tengah, Lumban Rau Utara, Kec. Nassau, Toba, Sumatera Utara.

SMKN 1 Nassau sudah memiliki akreditas B yang boleh dikatakan bisa mengikuti perkembangan dunia Pendidikan dan Tehnologi walaupun letak sekolahnya dikelilingi hutan dan sawit masyarakat. Dari sudut pandang kita memang Bangunannya sudah layak (permanen) buat menampung anak bangsa yang bermartabat serta punya cita-cita boleh langsung siap pakai buat kerja dengan skill yang di dapatnya dari sekolah ini.

Sekolah ini sudah menampung sekitar 258 siswa dan siswi yang siap dididik menjadi seorang pekerja yang punya skill atau keahlian yang mumpuni, kita buktikan dengan wawancara kita dengan para anak didik yang cerdas dan kreatif serta punya innovasi untuk maju dan mengikuti jaman.

Sesuai dengan pengakuan ibu Kepsek yang baik hati dan ramah serta berhijab ini, dia masih sangat kewalahan dalam berjuang memajukan sekolah ini, karena masih banyak kekurangan dalam segi fasilitas dan ruang belajar juga guru yang kurang. Sedikit memilukan memang, beliau juga tidak memiliki ruang kerja sehingga dia memanfaatkan tempat parkir sebagai tempat kerja dan tempat menerima tamu saat beliau kedatangan tamu dan menurut beliau di tempat parkir ini adalah titik terbaik menangkap signal saat dia melaksanakan tugas termasuk zoom meeting.

Lahan sekolah SMKN 1 Nassau ini sekitar 2 ha dan sudah bersertifikat namun masih ada masyarakat yg memanfaatkan lahan sekolah ini menjadi lahan pertanian mereka, bila dipertanyakan oleh ibu kepsek dan komite sekolah ini kepada masyarakat yang mengelola lahan ini jawabannya: Ganti rugi dululah tanaman kami ini, agar kami kembalikan, untuk itu kepada instansi terkait tolong di perhatikan ibu ini dan di fasilitasi sosialisasi kepada masyarakat tentang lokasi sekolah ini

Sebagai pemerhati pendidikan kita juga menyarankan agar ibu ini segara melakukan rapat komite dan mengundang seluruh instansi terkait buat menyelesaikan hal ini.

Harapan beliau Pemerintah memberikan perhatian serius untuk situasi ini beserta semua guru dan anak didik mereka yang berharap bisa mendapatkan fasilitas yang memadai, serupa dengan anak-anak yang bersekolah di kota-kota.

Ibu Kepsek ini punya harapan khusus agar status beliau juga segera di defenitifkan sebagai Kepala Sekolah di SMK ini, karena beliau saat ini masih Pelaksana tugas (PLT) Kepala sekolah, perihal kepala sekolah terdahulu sudah mengundurkan diri karena kondisi kesehatan beliau.

Tetap semangat dan menyala ibu Monaria Nababan, cita-citamu yang mulia itu akan terwujud.

(D.Ham’s)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *